Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Ciduk Gerombolan Pemuda Pesta Miras di Trotoar GOR Jayabaya

Satuan Sabhara Polres Kediri Kota menggerebek arena pesta minuman keras (miras) anak-anak muda di trotoar jalan kawasan GOR Jayabaya, Kota Kediri.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Ciduk Gerombolan Pemuda Pesta Miras di Trotoar GOR Jayabaya
Surya/Didik Mashudi
Barang bukti miras arak Jowo yang diamankan petugas. 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Satuan Sabhara Polres Kediri Kota menggerebek arena pesta minuman keras (miras) anak-anak muda di trotoar jalan kawasan GOR Jayabaya, Kota Kediri, Jawa Timur.

Razia yang digelar Sabtu (6/8/2016) tengah malam itu mengamankan barang bukti 6 botol arak jowo isi 1 liter dan 17 botol arak jowo isi 600 ml.

Barang bukti itu disita dari pelaku pesta miras di antaranya, Nur Hasyim (24), Candi Satriya (23), Vandri (20), Joko Supeno (27), semua warga Pace, Kabupaten Nganjuk.

Dua pelaku lain Farid Fadli (23) warga Desa Wonodadi, Kecamatan Sregat dan Agus Wahyu (23) warga Desa Rejosari, Kecamatan Sregat, Kabupaten Blitar.

Saat petugas melakukan razia penjual miras keburu kabur melarikan diri.

Kawasan GOR Jayabaya selama ini menjadi tempat favorit anak-anak muda cangkruk saat malam Minggu.

Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Anwar Iskandar saat dikonfirmasi Surya (Tribunnews.com Network) Minggu (7/8/2016) menjelaskan, razia dilakukan saat petugas patroli menemukan sekelompok pemuda yang sedang menggelar pesta miras di trotoar.

Berita Rekomendasi

Para pelaku pesta miras itu kemudian dibawa ke Mapolres Kediri Kota. Sedangkan penjual mirasnya masih dicari.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas