Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selain Dituding Siksa Warga, Oknum Polisi JH Disebut Sebagai Bandar Sabu

Selama ini, kata Marima, ada sejumlah pemuda yang diduga diberdayakan sebagai penjaja narkoba. Barang tersebut, kata Marima, disinyalir dari JH.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Selain Dituding Siksa Warga, Oknum Polisi JH Disebut Sebagai Bandar Sabu
TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS
Marima (64), warga Jl Sunggal Kanan, yang mengaku anaknya disiksa oknum polisi saat membuat laporan ke Polresta Medan, Selasa (9/8/2016) siang 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Marima (64), warga Jl Tanjung Balai/ Jl Sunggal Kanan, Dusun IV, Sunggal kesal bukan kepalang saat membuat laporan ke Propam Polresta Medan.

Sebelumnya, Marima melaporkan oknum polisi berinisial JH karena dituding telah menyiksa M Salim alias Mages alias Kocik (36), anak keempat dari Marima.

"Saya berani tanggungjawab pak. Itu anak saya. Jujur saja, JH itu bandar sabu," kata Marima, Selasa (9/8/2016) siang.

Selama ini, kata Marima, ada sejumlah pemuda yang diduga diberdayakan sebagai penjaja narkoba. Barang tersebut, kata Marima, disinyalir dari JH.

"Orang di Starban Polonia sana sudah pada tau siapa JH ini. Tolonglah bantu kami. Sudah enggak tau kami harus bagaimana," kata Marima.

Ia mengatakan, saat melapor ke Propam Polresta Medan, salah seorang petugas menyarankannya menemui awak media.

Berita Rekomendasi

Kata Marima, jika JH dipublikasikan, mudah-mudahan ia bisa dihukum oleh atasannya.(ray)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas