Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasangan Suharti dan Ibrahim Bersyukur Bisa Berangkat Haji Setelah Menunggu Tujuh Tahun

Salah satu jemaah bernama Suharti (55) warga Tanjung Selor sangat bersyukur sebentar lagi menginjakkan kaki di Baitullah.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pasangan Suharti dan Ibrahim Bersyukur Bisa Berangkat Haji Setelah Menunggu Tujuh Tahun
Tribun Kaltim/Muhammad Arfan
Suasana di dalam bus Damri yang digunakan jemaah haji asal Kabupaten Bulungan menuju Bandara Kalimarau Kabupaten Berau, Sabtu (20/8/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNG SELOR - Sebanyak 58 jemaah haji Kabupaten Bulungan mulai berangkat ke Saudi Arabia, Sabtu (20/8/2016).

Dari Masjid Istiqamah Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara, 50 jemaah diberangkatkan menggunakan bus ke Bandara Kalimarau Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur.

Adapun 8 jemaah lainnya berangkat dari Pulau Bunyu lewat jalur laut menuju Bandara Juwata Kota Tarakan.

Salah satu jemaah bernama Suharti (55) warga Tanjung Selor sangat bersyukur sebentar lagi menginjakkan kaki di Baitullah.

"Yang lebih senang dan syukurnya lagi, saya bisa berangkat dengan suami saya, Ibrahim," kata Suharti saat ditemui di Masjid Istiqamah Tanjung Selor, Sabtu (20/8/2016).

Suharti dan Ibrahim menunggu waktu 7 tahun untuk berangkat haji.

Waki (50) dan Wahidah (45) juga pasangan suami istri yang berangkat ke Tanah Suci tahun ini. Pasangan wiraswatawan dan ibu rumah tangga ini juga berucap syukur diberi kesempatan oleh Yang Maha Kuasa.

Berita Rekomendasi

"Alhamdulilah. Intinya bersabar dan menabung. Ada saatnya kita ke Baitullah," tuturnya. (Wil)

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas