Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dituding Mau Melarikan Diri ke Luar Negeri, Ini yang Dilakukan Mario Teguh

Rumor menyebutkan jika motivator Mario Teguh bakal kabur ke luar negeri usai menghentikan acara ‘Golden Ways’ jadi bahan perbincangan di dunia maya.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Dituding Mau Melarikan Diri ke Luar Negeri, Ini yang Dilakukan Mario Teguh
INSTAGRAM/MARIO TEGUH
Mario Teguh posting nasihat hasil chatnya dengan seorang klien. 

TRIBUNNEWS.COM - Rumor menyebutkan jika motivator Mario Teguh bakal kabur ke luar negeri usai menghentikan acara ‘Golden Ways’ jadi bahan perbincangan di dunia maya.

Hal itu pertama kali diungkapkan pengacara Ario Kiswinar, Ferry Amahorseya.

Tak terima dengan tudingan itu, istri Mario, Linna, mencak-mencak.

Dia menyangkal keras kalau suaminya berniat kabur. "Fitnah ya yang bilang kami kabur," terang Linna.

"Kami sedang menikmati kebersamaan dengan orang-orang baik yang kami sayangi," tulisnya di instagram.

Linna bahkan mengunggah foto aktivitas Mario setelah pensiun dari layar kaca.

Berita Rekomendasi

Mario tampak santai dan menghabiskan waktu bersama Linna dan Marco. Mario tampak melatih kemampuannya berolahraga.

Tak mau kalah dari Marco, Mario tampak semangat bermain badminton.

Meski cukup melelahkan, motivator "Salam Super" ini terlihat begitu enerjik mengayunkan raketnya.

"Bu Linna, apasih rahasianya supaya msh kuat staminanya di usia seperti pak mario," kata seorang betizen.

"Rahasianya adalah sangat disayangi oleh belahan jiwanya," jawab Linna.

"Bolehkah sy tiru bu,,?krn suami sy tentara, sy ingin diusia yg akan datang msh ttp kuat dan sehat sprti bapak," tanya netizen itu sekali lagi.

"Seseorang yang disayangi dan dicintai dan tau bahwa dia dicintai dan disayangi katanya akan lebih sehat jasmani dan rohaninya," jawab Linna.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas