Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Buktikan Polantas Pungli, Masyarakat Dapat Nominal Berlipat

Masyarakat yang datang membawa bukti polisi lalu lintas di Kota Manado melakukan pungutan liar, akan mendapatkan imbalan berlipat.

Penulis: Fine Wolajan
Editor: Y Gustaman
zoom-in Buktikan Polantas Pungli, Masyarakat Dapat Nominal Berlipat
Wahyu Aji/Tribunnews.com
Polisi lalu lintas memberikan bukti pelanggaran lalu lintas terhadap simpatisan Partai Golkar. TRIBUNNEWS.COM/WAHYU AJI 

Laporan Wartawan Tribun Manado, Finneke Wolajan

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Masyarakat yang datang membawa bukti polisi lalu lintas di Kota Manado melakukan pungutan liar, akan mendapatkan imbalan berlipat.

Demikian disampaikan Kepala Satlantas Polresta Manado Kompol Roy Tambanjong. Ia tak segan menindaklanjuti setiap laporan adanya polantas melakukan pungli.

"Setiap orang yang menginformasikan ke saya bersifat akurat akan dirahasiakan atau dilindungi kemudian dibuktikan. Bila terbukti akan diberikan imbalan berlipat dari besaran pungli," ujar Roy kepada wartawan di Polresta Manado, Sabtu (15/10/2016).

Ia  berulangkali memperingatkan anak buahnya untuk tidak melakukan pungli. Program ini sejalan dengan Presiden Joko Widodo yang akan memidanakan pelaku pungli sekecil apa pun.

Menindaklanjuti langkah Presiden Jokowi, Kapolri Jenderal Tito Karnavian sampai membentuk tim khusus Operasi Pemberantasan Pungli di lingkungan Polri.

"Makanya untuk pengawasan dan pengendalian terhadap anggota, saya dan para perwira akan lebih ketat lagi. Kalau masih ada yang main pungli akan kami tindak tegas," imbuh dia.

Berita Rekomendasi

Program Operasi Pemberantasan Pungli berlaku untuk semua jajaran di Polda Sulut. Kabid Humas Polda Sulut Kombes Marjuki menegaskan ada sanski tegas bagi personel yang kedapatan pungli.

"Masyarakat agar menginformasikan pada kami jika mengalami hal ini. Masyarakat pun diimbau agat tertib dalam berlalu lintas. Patuhi semua aturan berlalu," ujar Marjuki.

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas