Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rumah Anggota DPRD Deliserdang Dibakar Orang Suruhan

Rumah milik anggota DPRD Deliserdang, Tahan Sembiring di Desa Namo Riam, Kecamatan Pancurbatu, Deliserdang dibakar orang yang diduga suruhan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Rumah Anggota DPRD Deliserdang Dibakar Orang Suruhan
Tribun Medan/Indra Gunawan
Rumah dan tempat usaha milik anggota DPRD Deliserdang, Tahan Sembiring rata dengan tanah setelah mengalami kebakaran Kamis, (24/11/2016). TRIBUN MEDAN/INDRA GUNAWAN SIPAHUTAR 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Indra Gunawan Sipahutar

TRIBUNNEWS.COM, LUBUKPAKAM - Rumah milik anggota DPRD Deliserdang, Tahan Sembiring di Desa Namo Riam, Kecamatan Pancurbatu, Deliserdang dibakar orang yang diduga suruhan, Kamis (24/11/2016).

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 03.00 WIB.

Kepada Tribun Medan (Tribunnews.com Network), Tahan menjelaskan akibat peristiwa itu dia mengalami kerugian hampir setengah miliar rupiah.

Rumah yang terbakar ini merupakan tempat tinggal sekaligus tempat usaha panglong.

"Pelakunya tadi dapat juga dikejar warga. Nama pelakunya itu Aditia Bangun. Saya enggak kenal dengan dia. Cuma setelah saya tanya, katanya dia disuruh oleh si Jefri," kata Tahan.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini mengaku kenal Jefri. Ia merupakan adik dari kepala desa.

Berita Rekomendasi

Dia bersyukur meski rumah dan tempat usahanya terbakar, namun keluarganya dalam keadaan sehat.

"Yang tinggal di rumah yang terbakar ini anak saya yang sudah menikah dan yang lajang. Kalau saya tinggal di Desa sebelah, Desa Durin Sembelang. Berjarak sekitar 1 kilometer dari rumah yang terbakar ini," kata Tahan. (dra/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas