Misteri Kematian SPG yang Tersangkut di Akar Bakau, Begini Status Terakhirnya Meledek Seorang Lelaki
Wanita malang ini berasal dari Kali Bader, Taman, Sidoarjo itu bekerja sebagai SPG Matahari Royal Plasa
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Perempuan yang ditemukan tersangkut di akar pohon bakau atau mangrove belakang warung dekat dermaga Eko Wisata Mangrove Wonorejo ternyata bernama Yayuk.
Wanita malang ini berasal dari Kali Bader, Taman, Sidoarjo itu bekerja sebagai sales promotion girl (SPG) Matahari Royal Plasa.
Diduga kuat, kematian korban dibunuh oleh orang dekat korban.
Sesuai hasil otopsi di RSU Dr Soetomo, korban mengalami luka tusuk di dada kiri.
Sementara, kedua lengan tangan korban terlihat menghitam diduga kedua tangan korban dipegang dengan kuat oleh pelaku.
Informasinya, korban dibunuh jauh dari lokasi penemuan jenazah. Tubuh korban sampai di dekat Dermaga Eko Wisata itu lantaran terbawa aliran air.
Diduga korban usai dibunuh dibuang ke Sungai Jagir hingga terbawa arus yang menuju laut Pamurbaya itu.
Korban ditemukan Jumat (23/12/2016) dan dinyatakan hilang sejak Minggu (18/12). Baru Sabtu (24/12), identitas korban baru terungkap jika bernama Yayuk.
Minggu (25/12/2016) jenazah dimakamkan di kampung asalnya di daerah Blitar.
Pembunuhan ini diduga kuat berlatar asmara. Sesuai postingan terakhir di facebook korban yang diunggah tanggal 15 Desember pukul 19.20 WIB berbunyi 'lanang gede omong tok'.
Disinyalir, postingan itu diduga menyulut amarah pelaku.
Sebelum ditemukan tak bernyawa, pada Minggu (18/12/2016) korban bekerja masuk malam.
Sekitar pukul 23.30 WIB korban sempat menghubungi kakeknya dan ditawari nasi goreng.
Namun pada Senin (19/12/2016) pukul 00.00 WIB, ponsel korban aktif tapi tidak diangkat. Tetapi saat dihubungi kembali, nomor ponsel korban sudah tidak aktif.