Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Salah Satu WNI yang Dideportasi dari Malaysia Paspornya Dibuat di Saudi Arabia

Seorang dari delapan WNI yang dideportasi pemerintah Malaysia bernama Ridce Elfi Hendra alias REH (37) pemilik paspor bernomor E92152095.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Salah Satu WNI yang Dideportasi dari Malaysia Paspornya Dibuat di Saudi Arabia
Capture Youtube
Diduga akan berangkat ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok radikal ISIS, sebanyak 8 orang warga negara Indonesia dideportasi dari Malaysia. 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Malaysia mendeportasi delapan warga negara Indonesia (WNI) asal Sumatera Barat yang gagal masuk ke Singapura.

Para WNI tersebut tiba di Pelabuhan Batam Centre, Kota Batam, Selasa (10/1/2017) menumpang kapal feri MV Marina Lines.

Mereka ditolak masuk ke Singapura dari Malaysia ketika petugas Negeri Singa tersebut mendapati gambar mirip bendera kelompok ISIS (Negara Islam Suriah dan Irak) di telepon genggam milik seorang dari delapan WNI tersebut.

Mereka tercatat sebagai guru dan santri Pondok Pesantren Darul Hadist, Bukit Tinggi, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Mereka berangkat dari Kota Padang menuju Kuala Lumpur pada 3 Januari 2017 lalu.

Setelah sampai di Pelabuhan Internasional Batam Center, petugas imigrasi langsung menginterogasi delapan WNI tersebut. Selanjutnya mereka diserahkan kepada Polda Kepulauan Riau (Kepri).

Kapolda Kepri Irjen Pol Sam Budigusdian, Rabu (11/1/2017) siang menjelaskan delapan orang itu masih dibutuhkan sekitar sepekan oleh tim Densus 88 Polri.

Berita Rekomendasi

Seorang dari delapan WNI yang dideportasi pemerintah Malaysia bernama Ridce Elfi Hendra alias REH (37) pemilik paspor bernomor E92152095.

Menurut Kapolda Kepri Irjen Pol Sam Budigusdian, Ridce memiliki paspor Saudi Arabia yang dibuat di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di negara itu.

"Jadi paspor REH ini dibuat di Saudi Arabia. Dibuat di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Saudi Arabia," kata Kapolda, di Kota Batam, Rabu (11/1/2017).

Dari handphone milik REH ada gambar sandal yang terkesan dibuat sedemikian rupa sehingga menyerupai sebuah rangkaian lilitan kabel layaknya bom.

"Nanti didalami dulu. Kalau tak terlibat, teman-teman Densus 88 Antiteror akan memberi kesimpulan. Kalau terlibat (terorisme) akan diproses sesuai aturan hukum. Kalau tidak, ya dipulangkan," kata Kapolda Sam.

Menurutnya, Ridce sering bolak-balik ke Arab Saudi untuk wisata rohani atau tujuan lain yang masih belum diketahui secara spesifik.

Ridce sempat berobat ke Rumah Sakit Malaka karena ada gangguan di bagian telinga.

Halaman
12
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas