Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misteri Lubang Mencurigakan di dalam Bangunan Panti Asuhan Tunas Bangsa

Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Riau membongkar lubang mencurigakan di dalam bangunan Panti Asuhan Tunas Bangsa.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Misteri Lubang Mencurigakan di dalam Bangunan Panti Asuhan Tunas Bangsa
Tribun Pekanbaru/Budi Rahmat
Tim DVI Polda Riau melakukan penggalian di bekas lubang dipagari beton di panti asuhan milik Yayasan Tunas Bangsa di Jalan Singgalang V Pekanbaru. TRIBUN PEKANBARU/BUDI RAHMAT 

Mulai dari anak-anak panti asuhan yang tidak pernah tampak remaja meski sudah diasuh sejak puluhan tahun, ketidakwajaran perlakuan pada penghuni panti.

Anak-anak diasuh di panti asuhan di Jalan Singgalang V dalam kondisi yang memprihatinkan.

Lokasi yang kumuh dan banyak terdapat makanan yang sudah habis masa edar kemudian kamar yang berantakan dan bercampur dengan tumpukan kain.

Bagi yang lansia dirawat di panti jompo di Jalan Cendrawasih.

Kondisinya memprihatinkan dengan pola asuh dan perawatan yang jauh dari kata layak.

Bahkan lansia yang memakan kecoa pun dibiarkan.

Kemudian panti orang gila juga tidak jauh berbeda.

Berita Rekomendasi

Mereka ditempatkan dalam bangunan 3x3 meter dengan kenyataan toilet tempat buang air besar di dalam ruangan itu juga tampa ada sekat.

Air minum ditempatkan di dalam ember yang sekaligus untuk cuci dan kakus. Kondisi air berminyak dan jauh dari kata bersih.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas