Personel TNI AD Patroli di Tol Bali Mandara Jelang Kedatangan Raja Salman
Beberapa jam jelang kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud ke Bali, Sabtu (4/3/2017) sore pengamanan semakin diperketat.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Bali, Zaenal Nur Arifin
TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA - Beberapa jam jelang kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud ke Bali, Sabtu (4/3/2017) sore pengamanan semakin diperketat.
Pantauan Tribun Bali saat melintas Tol Bali Mandara, sejumlah kendaraan taktis TNI AD berpatroli di Tol Bali Mandara yang akan dilintasi Penjaga Dua Kota Suci itu dan rombongannya.
Di sejumlah persimpangan jalan menuju Nusa Dua sejumlah personel gabungan sedang berjaga.
Pesawat Raja Salman sudah mendarat di Base Ops Lanud Ngurah Rai pukul 17.45 Wita. Sementara pesawat rombongan sudah mendarat sekitar pukul 13.45 Wita.
Humas Bandara Ngurah Rai, Arie Ahsan, menuturkan pukul 13.45 Wita sesuai koordinasi dengan pihak Lanud Ngurah Rai memang pesawat rombongan tiba di Bali.
"Iya pesawat rombongan yang mendarat tadi," kata Arie.
Arie mengatakan, pesawat VVIP Saudi Arabia itu mendarat dari Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam.