Raja Salman Akan Tiba di Ngurah Rai Pukul 17.45 Wita, 39 Penerbangan Ditunda
Dari 22 penerbangan domestik yang mengalami penundaan, 14 di antaranya adalah keberangkatan, sedangkan sisanya adalah kedatangan.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, KUTA - Kepala Humas Bandara Ngurah Rai Arie Ahsanurrohim mengatakan, 39 penerbangan akan delay saat Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulazis Al Saud tiba di Bandara Ngurah Rai.
Hal ini merupakan dampak dari penutupan Bandara Ngurah Rai saat kedatangan Raja Salman.
"Total 39 penerbangan yang akan delay dengan rincian 22 penerbangan domestik dan 17 penerbangan international," kata Arie saat ditemui di Bandara Ngurah Rai Sabtu (4/3/2017).
Dari 22 penerbangan domestik yang mengalami penundaan, 14 di antaranya adalah keberangkatan, sedangkan sisanya adalah kedatangan.
Sementara penerbangan international yang ditunda ada 9 keberangkatan dan 8 kedatangan. Penundaan akan berlangsung selama 45 menit, mulai pukul 17.30 sampai 18.15 Wita.
"Penghentian penerbangan akan berlangsung selama 45 menit saat kedatangan Raja Salman," kata Arie.
Raja Salman rencananya akan tiba di Bandara Ngurah Rai pada Sabtu (4/3/2017) pukul 17.45 Wita.
Raja Salman tiba bersama rombongan sebanyak 250 orang menggunakan 3 pesawat kerajaan Arab Saudi.
Raja Salman akan menghabiskan waktu liburan di Bali sampai Kamis (9/3/2017) mendatang.
Selama liburan Raja Salman akan menginap di Hotel St. Regis, Nusa Dua, Bali.(Kontributor Bali, Robinson Gamar)