Polisi Pantau Pesisir Tempat Raja Salman Menginap dengan ATV
Selama tiga hari ke depan polisi terus memantau pesisir pantai guna menjamin Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud dan rombongan aman berlibur di Bali.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Bali, I Dewa Made Satya Parama
TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA - Selama tiga hari ke depan polisi terus memantau pesisir pantai guna menjamin Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud dan rombongan aman berlibur di Bali.
Wakil Satgas Escape Operasi Puri Agung II Tahun 2017, AKBP I Made Kadek, mengatakan pihaknya memantau wilayah pesisir menggunakan rubber boat di sepanjang Hotel Laguna hingga Hotel St Regis, tempat Raja Arab Saudi dan rombongan menginap.
“Pengamanan yang kami lakukan ini khusus untuk escape laut lebih fokus pada pelaksanaan patroli,” ucap Kadek di Kuta Selatan, Badung, Kamis (9/3/2017).
Baca: Memukau, Perempuan Rombongan Raja Salman Mengenakan Pakaian Adat Bali
Dikatakan dia, di sekitar tempat Raja Salman menginap personel Direktorat Polisi Air Polda Bali juga berpatroli mengendarai ATV.
“Unit ATV telah melaksanakan patroli secara mobile dengan sistem silang. Dimulai dari pantai The St. Regis hingga Westin, Peninsula, dan Water Blow,” beber dia.
Personel kepolisian untuk pengamanan Raja Salman sudah menyiapkan quadski, kapal laut dan ruber boat untuk memantau sejauh 2 mil dari bibir pantai.
“Pemantauan dilakukan untuk mengantisipasi jika Raja Salman dan rombongannya ada yang mandi, diving bahkan surving. Sekarang ini memang ada satu dan orang dari rombongan yang berlibur di pantai dan laut,” tandas dia.