Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wagub Jatim: Hasyim Muzadi Ulama yang tak Lelah Ikut Menjaga Indonesia

Saifullah Yusuf mengatakan KH Ahmad Hasyim Muzadi ulama yang tidak lelah ikut menjaga Indonesia.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Wagub Jatim: Hasyim Muzadi Ulama yang tak Lelah Ikut Menjaga Indonesia
KOMPAS IMAGES
Almarhum KH Hasyim Muzadi 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Edwin Fajerial

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) KH Ahmad Hasyim Muzadi meninggal dunia, Kamis (16/3/2017) pukul 06.15 WIB.

Putra Abah Hasyim Ustaz Yusron Shidqi dalam keterangannya kepada Tribunnews mengatakan, jenazah akan diberangkatkan ke Pondok Pesantren Al Hikam Depok dari Malang bada dzuhur dan akan disalatkan di Masjid Al Hikam setibanya di pesantren.

Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf punya kenangan tersendiri terhadap sosok KH Hasyim Muzadi.

Saifullah Yusuf mengatakan KH Ahmad Hasyim Muzadi ulama yang tidak lelah ikut menjaga Indonesia.

Baca: KH Hasyim Muzadi, dari Pimpin PB NU, Calon Wakil Presiden 2004 hingga Jadi Wantimpres

"Beliau selalu ikut ambil bagian selesaikan isu-isu konflik agama," kata Saifullah Yusuf kepada TribunJatim.com, Kamis (16/3/2017).

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, KH Hasyim Muzadi selalu memikirkan perdamaian Indonesia.

"Beliau juga selalu memikirkan perdamaian dunia terutama soal perdamaian umat Islam di dunia," ujarnya.

Menurut Gus Ipul, KH Hasyim Muzadi ikut memberdayakan umat.

"Banyak yang saya pelajari dari beliau," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas