Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggotanya Diduga Pukuli Warga, Ini Penjelasan Danlantamal VI Makassar

Kami ingin meluruskan, bahwa anggota tak melakukan pemukulan. Kami hanya mencoba menertibkan parkir liar di lokasi tersebut

Editor: Sugiyarto
zoom-in Anggotanya Diduga Pukuli Warga, Ini Penjelasan Danlantamal VI Makassar
Tribun Timur/ Fahrizal Syam
Danlantamal VI Makassar, Laksma TNI Yusup angkat bicara terkait dugaan lemukulan yang dilakukan anggota Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) kepada warga sipil, di Jl Satando Raya, Makassar, Selasa (18/4/3017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Danlantamal VI Makassar, Laksma TNI Yusup angkat bicara terkait dugaan pemukulan yang dilakukan anggota Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) kepada warga sipil, di Jl Satando Raya, Makassar, Selasa (18/4/3017).

Yusup membantah dugaan pemukulan tersebut, yang mengakibatkan dua orang harus dirawat di rumah sakit.

"Kami ingin meluruskan, bahwa anggota tak melakukan pemukulan. Kami hanya mencoba menertibkan parkir liar di lokasi tersebut," ujar Yusup saat menggelar konfrensi pers di kantornya.

"Kami juga mau ajak yang bersangkutan (Salim Mamma) ke markas untuk bicara baik-baik, tapi dia malah menuding anggota mau menangkap," kata dia.

Yusup menuturkan, pihak Pomal hanya ingin membantu pihak kepolisian dalam menertibkan parkir liar di tempat tersebut, apalagi jalan itu merupakan akses masuk ke tol dan markas Angkatan Laut.

"Di situ ada kedai kopi yang katanya kopinya enak, kami tak melarang minum kopi, tapi jangan parkir di situ. Kenapa kemudian TNI AL ambil inisiatif melakukan penertiban, karena itu salah satu akses masuk ke markas AL," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Yusup melanjutkan, saat penertiban terdapat setidaknya 20 mobil yang parkir di tempat larangan parkir itu, bahkan di tempat tersebut juga ada polisi.

"Ada sekitar 20 kendaraan menutup akses masuk tol. Di situ juga ada anggota polisi, saya lalu telepon Kapolda, beliau setuju tak boleh lagi ada yang parkir di situ, makanya kami tertibkan," imbuhnya.

Terkait dugaan pemukulan, Yusup menuturkan korban telah diperingatkan terlebih dahulu dengan langkah persuasif namun tetap menolak ditertibkan, bahkan mengaku sebagai keluarga Jenderal.

"Salah satu saudara kita, mungkin karena hawanya panas, kami sudah ingatkan, tapi dia tetap tidak mau karena merasa anggota PWI dan juga mengaku keluarga Jenderal, sehingga situasi sedikit memanas," ujarnya.

"Danlantamal juga Jenderal, tapi tak boleh semena-mena begitu dong. Semua harus dijalankan berdasarakan aturan yang berlaku," tambahnya.

Sementara, korban lainnya HM Said, Yusup mengatakan kejadiannya setelah penertiban telah dilakukan.

"Yang H Said itu konteksnya terjadi ketika sudah selesai. Dia marah-marah karena Pomal melakukan penertiban. Dia bilang, memangnya TNI AL yang punya tanah hingga berani melakulan penertiban," ujar dia.

Sebelumnya, puluhan anggota POM TNI AL menertibkan parkir di depan Warung Kopi (Warkop) Dottoro, ujung Tol Reformasi, Jl Satando Raya, Selasa (18/4/2017).

Beberapa warga Satando Raya di lokasi mengatakan, ada anggota TNI Angkatan Laut (AL) yang memukul beberapa warga dilokasi tersebut.

"Saya nda hitung berapa jumlahnya, tapi mereka (Anggota TNI AL) banyak yang datang dan langsung memukul orang yang parkir motor," ungkap warga yang enggan menyebut identitasnya.

Dua orang dirawat di rumah sakit akibat kejadian itu yakni Salim Mamma yang merupakan Wakil Ketua PWI Sulsel, dan warga sipil lain HM Said. (*)

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas