Satu Keluarga di Sleman Tewas Tersetrum Besi Menara Air
Kabel terkelupas teraliri listrik menewaskan satu keluarga di Sendangrejo, Minggir, Kabupaten Sleman. Warga sekitar sontak geger.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Kabel terkelupas teraliri listrik menewaskan satu keluarga di Sendangrejo, Minggir, Kabupaten Sleman. Warga sekitar sontak geger.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribun Jogja, Sri Suryati (48) pergi ke rumah keluarga Sulastri Dwijo Susanto (70), tetangganya di Dusun Sunggingan RT 1 RW 11, Sendangrejo, Minggir, Sleman, Minggu (30/4) sekitar pukul 13.00 WIB.
Ia yang hendak mengembalikan tampah heran melihat rumah dalam kondisi terkunci. Suryati memberanikan diri mengintip kondisi dalam rumah melalui pintu samping.
Terkejut bukan main Suryati mendapati tiga orang tergeletak. Dalam kondisi kalut ia memanggil Samiyo (45), tetangganya, untuk membuka paksa pintu rumah keluarga Sulastri.
Setelah berhasil masuk, mereka mendapati Sulastri, Suhardi (35), Nur Arifin Putrahadiansyah, (6) tergeletak tak jauh dari menara air dalam rumah.
Saksi sekaligus tetangga korban lainnya, Eko alias Gendut (35), menerangkan sehari sebelumnya sekitar pukul 18.00 WIB ia melihat lampu depan rumah korban padam.
Pada Sabtu pagi saksi berikutnya, Ali Prawoto (55) sekitar pukul 08.00 WIB masih melihat ketiga korban beraktivitas seperti biasa.
Kapolsek Minggir AKP Eka Andi menjelaskan dari hasil pemeriksaan ada bekas luka bakar di betis kaki kanan korban Nur Arifin.
"Diperkirakan tiga korban tewas tersetrum. Dari keterangan petugas PLN, memang ada kabel yang terkelupas lalu mengenai tiang menara air dari besi," kata Eka kepada Tribun Jogja.
Korban yang sudah tersengat listrik diduga hendak ditolong oleh korban lainnya tapi malah menjadi petaka. Tiga korban yang masih sekeluarga itu tewas.