Yehes Kiel Dikeroyok Remaja Berseragam Sekolah yang Dicoret-coret
Pelaku enam orang dan masih menggunakan baju seragam sekolah yang di coret-coret
Penulis: Eko Setiawan
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Tribun Batam, Eko Setiawan
TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Polsek Batu Ampar telah menerima laporan kasus pengeroyokan Yehes Kiel Simbolon (19) di kawasan depan hotel Harmoni Batam.
Kanit Reskrim Polesk Batu Ampar Iptu Ferry Supriadi mengatakan, laporan tersebut masuk skeitar dua hari yang lalu.
Polisi telah memeriksa beberapa saksi yang melihat kejadian tersebut.
"Yang bikin laporan itu kakaknya, mereka membuat laporan sore hari setelah urusan pengobatan adiknya selesai," sebut Ferry, Minggu (7/5/2017) siang.
Dikatakan Ferry, beberapa orang yang diperiksa diantaranya seorang tukan ojek yang mengantarkan korban ke rumah sakit.
Dari pengakuan saksi, ada sekitar enam orang yang mengeroyok Kiel.
"Pelaku enam orang dan masih menggunakan baju seragam sekolah yang di coret-coret," sebut Ferry.
Memang waktu kejadian, siang harinya pelajar SMA/SMK baru saja merayakan kelulusan.
Diduga, pelaku pengeroyokan ini adalah anak-anak sekolah tersebut.
Sejauh ini polisi masih melakukan pengumpulan barang bukti.
Salah satu bukti yakni batu yang digunakan pelaku untuk memukul korban sudah diamankan oleh pihak kepolisian.
"Doakan saja pelaku segera kita tangkap," tegasnya. (koe)