Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bus Melaju Pelan Ketika Melindas Kakek Pesepeda Ontel

Polisi masih mendalami pesepeda ontel tewas dilindas bus pariwisata nopol B 7161 CGA di Pingit, Yogyakarta, Jumat (19/5/2017).

Editor: Y Gustaman
zoom-in Bus Melaju Pelan Ketika Melindas Kakek Pesepeda Ontel
Tribun Jogja/Pradito Rida Pertana
Kakek Pesepeda terlindas bus di daerah Pingit, Kota Yogyakarta, Jumat (19/5/2017). TRIBUN JOGJA/PRADITO RIDA PERTANA 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Pradito Rida Pertana

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Polisi masih mendalami pesepeda ontel tewas dilindas bus pariwisata nopol B 7161 CGA di Pingit, Yogyakarta, Jumat (19/5/2017).

Kanit Laka Satlantas Polresta Yogyakarta, AKP Hendro Wahyono, usai memeriksa CCTV milik BPD mengatakan kedua pengendara sama-sama melaju dari arah selatan.

Bekas darah masih menempel di ban kiri bus bagian belakang usai melindas seorang pria tua pesepeda ontel di Pingit, Kota Yogyakarta, Jumat (19/5/2017). TRIBUN JOGJA/PRADITO RIDA PERTANA
Bekas darah masih menempel di ban kiri bus bagian belakang usai melindas seorang pria tua pesepeda ontel di Pingit, Kota Yogyakarta, Jumat (19/5/2017). TRIBUN JOGJA/PRADITO RIDA PERTANA (Tribun Jogja/Pradito Rida Pertana)

Baca: Pesepeda Tewas Dilindas Bus Pariwisata Dikenali dari Bekas Luka di Kaki

Baca: Sopir Bus Mendadak Lemas, Tahu Korban Dilindas Seorang Kakek

Baca: Kakek Penggowes Ontel Terlindas Bus, Sebagian Tubuhnya Remuk

Terlihat dari rekaman bus kedualah yang melindas korban. Namun polisi masih mendalami penyebab korban bernama Waluyo (68) itu sampai terlindas.

BERITA REKOMENDASI

"Dari CCTV terlihat bus melaju pelan, tidak sampai 40 kilometer per jam," ungkap Hendro saat ditemui wartawan.

"Untuk penyebabnya masih kita dalami, karena belum bisa dipastikan bisnya yang nyenggol atau penyepedanya yang menyenggol bus," ia menambahkan.

Barang bukti dari lokasi polisi mengamankan satu unit bus dan sebuah sepeda milik korban. Polisi sudah memeriksa sopir dan kondektur, sementara saksi menyusul.

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas