PT KAI Sulit Evakuasi Mobil Avanza Terjepit Lokomotif di Grobogan
PT KAI sedang berusaha mengevakuasi mobil Avanza bernomor polisi B 1937 UZQ yang terjepit lokomotif Kereta Api Argo Anggrek.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Budi Susanto
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - PT KAI sedang berusaha mengevakuasi mobil Avanza bernomor polisi B 1937 UZQ yang terjepit lokomotif Kereta Api Argo Anggrek.
Menurut Humas PT KAI DAOP IV Semarang, Edy Koeswoyo, kondisi mobil yang ringsek menyulitkan proses evakuasi Avanza dari emplasemen Stasiun Sedadi, Grobogan, Jawa Tengah.
"Mobil masih berusaha dievakuasi oleh petugas karena terjepit lokomotif," ujar Edy saat dihubungi Tribun Jateng, Sabtu (20/5/2017).
PT KAI akan mengevaluasi kejadian tersebut bersama jajarannya. Saat ini PT KAI sudah mengganti lokomotif untuk bisa melanjutkan membawa rangkaian Kereta Api Argo bromo Anggrek ke Tujuan akhir Jakarta.
"Kejadian tersebut akan kami evaluasi supaya tidak terjadi lagi insiden yang sama," Edy menambahkan.
Terkait pemasangan palang pintu pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemda Grobogan.
"Saya berharap palang pintu segera dipasang agar tidak terjadi lagi kecelakaan seperti ini. Untuk masyarakat yang sering melewati perlintasan kereta api tanpa palang ataupun berpalang pintu, harus berhati hati, jika menyalakan audio diimbau mematikan dan membuka kaca supaya terdengar klakson dari lokomotif yang lewat," ucap dia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.