Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pilkada Jateng, Kejumudan, dan Hawa Panas Menjelang Tahapan Awal

Geliat politik di Jawa Tengah semakin memanas menjelang Pilkada Jawa Tengah 2018 yang akan segera memasuki tahapan awal pada Agustus 2017.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Pilkada Jateng, Kejumudan, dan Hawa Panas Menjelang Tahapan Awal
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Ketua DPD I Golkar Jawa Tengah Wisnu Suhardono (baju putih) melambaikan tangan seusai menghadiri Rakorda III PD AMPG se-Jateng di Wisma Karya, Semarang, Jawa Tengah, Senin (12/6/2017). TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA 

Golkar tercatat memenangkan hampir di semua kabupaten/kota, sementara PDI Perjuangan pada pilkada 2017 tidak memperoleh hasil maksimal.

“Rupanya ada kejenuhan (masyarakat terhadap PDI Perjuangan, red). Sudah tiga periode ini (gubernur dari PDI Perjuangan di Jateng, red). Jadi orang akan melihat. Ini menarik, apalagi ini (Jateng, red) basis mereka (PDI Perjuangan-Red),” tutur dia.

Adapun, bakal cagub Jateng dari PKB, Marwan Jafar, juga bersilaturahmi ke kantor redaksi Tribun Jateng pekan lalu.

Ia sempat menyatakan, dari sejumlah figur yang muncul jelang Pilgub Jateng, dirinya merasa sosok yang paling lengkap pengalamannya.

Semisal pernah menjadi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Saat ini ia Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPP PKB; serta pernah menjadi Ketua Fraksi PKB di DPR.

“Saya sudah lengkap semuanya (pengaman politik dan pemerintahan-Red). Beda kok orang yang ngurus partai dengan yang tidak, susahe pol (sudah sekali-Red). Jadi pemain utama di partai dengan tidak pemain utama tentu beda, orang pernah di parpol dengan tidak pernah di parpol tentu juga beda,” ungkap Marwan.

Meski demikian, Marwan menuturkan sejauh ini belum mendeklarasikan secara resmi untuk maju sebagai cagub. Ia masih terus menjajaki masyarakat, sowan ke ulama, dan konsolidasi internal partai.

Berita Rekomendasi

"Teman-teman seluruh DPC sudah bulat (mendukung untuk mencalonkan diri sebagai cagub-Red). Kalau secara kepartaian sudah cukup, tapi kan nggak begitu, partai kan hanya kendaraan. Kami juga terus menjalin komunikasi intensif dengan partai lain di Jateng," terang Marwan.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas