Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Buru Mekanik Mesin Jackpot Penganiaya Brigadir Abdul Geofran Ahmad

Kasus penganiayaan yang dialami Brigadir Abdul Geofran Ahmad, kini ditangani oleh Polres Pelabuhan Belawan.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Buru Mekanik Mesin Jackpot Penganiaya Brigadir Abdul Geofran Ahmad
Istimewa
Brigadir Abdul Geofran Ahmad, anggota Direktorat Pengamanan Objek Vital yang menjadi korban penganiayaan mekanik judi jackpot saat dirawat di RS Bhayangkara Tingkat II Medan, Kamis (15/6/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kasus penganiayaan yang dialami Brigadir Abdul Geofran Ahmad, anggota Direktorat Pengamanan Objek Vital Polda Sumatera Utara kini ditangani oleh Polres Pelabuhan Belawan.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Yemi Mandagi mengatakan, pelaku utama penganiayaan bernama Alek, yang tak lain teknisi mesin jackpot masih diburon.

"Tersangka bernama Alex masih dalam pengejaran kami. Statusnya saat ini DPO kepolisian," kata Yemi kepada Tribun Medan, Kamis (15/6/2107).

Kendati demikian, kata Yemi, seorang di antara pelaku sudah diamankan Rabu (14/6/2017) malam. Ia adalah Abdi Parlindungan Girsang, rekan dari tersangka Alek.

Baca: Tak Ada Anggora Marinir yang Menganiaya Brigadir Abdul Geofran Ahmad

Namun, dalam hal ini Yemi belum mau menjelaskan apa peran tersangka Andi. Ia mengaku pihaknya masih fokus mengejar pelaku utama bernama Alek.

Berita Rekomendasi

"Sejak tadi malam kami terus berkordinasi dengan POM AL. Bahkan, bapak Komandan Lantamal langsung yang akan menangani pemeriksaan anggotanya," ungkap Yemi.

Baca: Brigadir Abdul Geofran Ahmad Dianiaya Teknisi Judi Jackpot Setelah Diteriaki Maling

Dalam kasus penganiayaan ini, dua anggota marinir masing-masing Pratu Selamat dan Serka Feri namanya terseret dalam kejadian.

Keduanya disebut-sebut terlibat langsung menganiaya korban, karena disinyalir bekerjasama dengan mekanik jackpot bernama Alek. (Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas