Polisi Temukan Pelat Pencetak Dokumen Berlogo ISIS
Sejumlah polisi menggeledah sebuah percetakan di Jalan Sisingamangaraja No 88A Medan, Minggu (25/7/2017).
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Medan, Mustaqim Indra Jaya
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Sejumlah polisi menggeledah sebuah percetakan di Jalan Sisingamangaraja No 88A Medan, Minggu (25/7/2017).
Personil kepolisian menemukan sejumlah buku dan pelat hasil percetakan yang diduga berlogo ISIS setelah membongkar paksa pintu dan menyisir seluruh sudut ruangan.
Pantauan Tribun, polisi menyita buku yang telah terjilid yang sampul depannya terdapat logo ISIS. Polisi juga menemukan dua pelat percetakan dan menemukan hal sama.
Wadir Ditreskrimum Polda Sumut, AKBP Maruli Siahaan, langsung mencari keberadaan pemilik percetakan yang biasa disapa sebagai Udin Lingga.
Keberadaan sejumlah petugas Brimob bersenjata ini mendapat perhatian dari masyarakat maupun pengguna jalan yang melintas.
"Ada apa ini? Kok banyak polisi," ujar seorang pemuda yang mengendarai sepeda motor matik.