Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Macet, Dari Ungaran ke Bawen Butuh Waktu 1,5 Jam

Warga Semarang, Aditya Bayu (32) mengatakan jalan tol dari Ungaran menuju ke Bawen memang sangat padat.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Macet, Dari Ungaran ke Bawen Butuh Waktu 1,5 Jam
Path/Bangkit Setiawan
Anteran kendaraan terjadi di ruas Tol Semarang - Salatiga, Minggu (26/6/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Suharno

TRIBUNNEWS.COM, UNGARAN - Warga Semarang, Aditya Bayu (32) mengatakan jalan tol dari Ungaran menuju ke Bawen memang sangat padat.

Bahkan dia merasakan dari tol Ungaran menuju ke Bawen yang biasanya hanya sekitar 15 menit kini harus ditempuhnya dalam waktu 1,5 jam.

"Sangat padat. Niatnya mau langsung keluar Tingkir tetapi ternyata dialihkan ke Bawen dan dari Ungaran ke Bawen waktu perjalanannya 1,5 jam. Kaki sampai pegal," katanya saat singgah di warung makan yang berada di Bawen, Senin (26/6/2016) siang.

Adit yang bersama keluarganya hendak mengunjungi saudaranya di Solo ini masuk dari gerbang tol Ungaran sekitar jam 11.00 WIB dan baru keluar dari gerbang tol Bawen pukul 12.30 WIB.

Hal senada juga dikatakan Arief (39) yang mengatakan jalan tol mulai dari gerbang tol Banyumanik sudah terlihat panjang antrian kendaraan.

"Saya dari arah Semarang mau balik ke rumah di Ungaran. Biasanya keluar lewat pintu tol Ungaran tetapi sudah padat kendaraan di pintu tol Banyumanik sehingga saya putuskan keluar di Banyumanik.

BERITA TERKAIT

Di pintu tol Banyumanik antri panjang sekitar 30 menit saya mengantri," kata warga Ungaran ini. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas