Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seminggu Buron, Pelaku Pembunuhan Arter Ditembak Polisi

Setelah seminggu buron, akhirnya pelaku pembunuhan yang menewaskan Arter Pinontoan ditangkap oleh Tim Macan Polresta Manado.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Seminggu Buron, Pelaku Pembunuhan Arter Ditembak Polisi
Tribun Manado/Nielton Durado
Setelah seminggu buron, akhirnya pelaku pembunuhan yang menewaskan Arter Pinontoan warga Paal Empat Kecamatan Tikala, Sabtu (8/7/2017) pekan lalu ditangkap oleh Tim Macan Polresta Manado bersama Tim Resmob Polsek Tikala. TRIBUN MANADO/NIELTON DURADO 

Laporan Wartawan Tribun Manado, Nielton Durado

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Setelah seminggu buron, akhirnya pelaku pembunuhan yang menewaskan Arter Pinontoan warga Paal Empat Kecamatan Tikala, Sabtu (8/7/2017) pekan lalu ditangkap oleh Tim Macan Polresta Manado bersama Tim Resmob Polsek Tikala.

Pelaku yang diketahui berinisial YF (26) warga Kelurahan Taas, Kecamatan Tikala ini ditangkap Sabtu (15/7/2017) di perkebunan Desa Kembes, Kecamatan Tombulu, Kabupaten Minahasa.

Ketika ditangkap Yefta berusaha melarikan diri, sehingga petugas menghadiahi tiga timah panas di kedua kakinya.

Kapolsek Tikala AKP Taufiq Arifin ketika dikonfirmasi mengatakan penangkapan ini adalah hasil pengembangan dan pengambilan keterangan dari para saksi.

Baca: Pernikahan Dini Pasangan Berusia 14 Tahun Hebohkan Warga Bulukumba

"Usai kejadian, pelaku langsung melarikan diri, tapi kami berhasil menangkap para saksi dan mendapatkan nama pelaku," ujar Kapolsek.

Berita Rekomendasi

Usai mendapatkan nama, polisi lalu melakukan pencarian dan mendapatkan informasi bahwa Yefta berada di salah satu kebun di Minahasa.

"Usai mendapat informasi, kami langsung menuju ke lokasi dan menangkap pelaku," ujar Taufiq.

Setelah menangkap pelaku, polisi lalu membawanya ke Polresta Manado.

"Pelaku saat ini sudah kami tahan, dan akan mempertanggungjawabkan perbuatannya," ungkap Arifin.

Sebelumnya, Arter Pinontoan ditemukan tewas dengan luka tikaman di dada sebelah kirinya, pekan lalu di Kelurahan Paal Taas Kecamatan Tikala.

Sementara rekan Arter bernama Ryan Mandey saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Umum prof Kandou Malalayang karena mengalami luka tebasan di kepalanya. (nie)

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas