Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berangkat Sekolah Naik Perahu Jadi Viral, Sumarni Dapat Kejutan Ini

Foto, video dan sekelumit cerita Sumarni yang setiap hari ke sekolah naik perahu, diposting di media sosial, dimuat Tribun Timur dan viral

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Berangkat Sekolah Naik Perahu Jadi Viral, Sumarni Dapat Kejutan Ini
DOK ZAKIR SABARA H WATA
Sumarni saat mendayung perahu di Sungai Pute', Rammang Rammang, Desa Salenrang, Kecamatan Bontoa, utara Maros, Sulawesi Selatan 

Ayah Sumarni, Lulung (52) hanya petani dan juru baca doa, barazanji di kampung.

Keluarga ini punya 1 Jolloro, dan dua perahu tempel tua yang sudah berusia 31 tahun.

Kebanyakan yang menyumbang adalah guru besar, ada pejabat tinggi negara, Ketua Komisi Pemantau Persaingan Usaha (KPPU), direktur jenderal, dan legislator, profesional, dan pengusaha.

Sumbangan itu mengalir, setelah menyaksikan video dan foto, Sumarni yang mendayung sendiri perahu sampannya, sepulang sekolah, Rabu (16/8/2018) lalu.

Foto, video dan sekelumit cerita Sumarni yang setiap hari ke sekolah naik perahu, diposting di media sosial, dimuat Tribun Timur dan viral kuranng dari 14 jam.

Solidaritas sosial pun muncul.

“Kawan² SSB menggalang rasa haru sebangsa terhadap remaja putri di desa kecil itu. Hanya dalam tempo yang singkat, sesudah zuhur, terkumpul uang Rp 20 juta. Uang itu sudah dibawa oleh beberapa kawan SSB sekalian bersilaturrahmi ke rumah Sumarni,” ujar Prof Dr Qasim Mathar guru besar Filsafat UIN Alauddin, Makassar, Sulawesi Selatan.

Berita Rekomendasi

Dia melanjutkan, setelah 72 tahun Indonesia merdeka, kita masih melihat generasi muda kita pergi ke sekolah setiap hari, seperti Sumarni.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas