Bermotor ke Karangploso Jadi Perjalanan Terakhir Agus dan Winarti sebagai Suami Istri
Tidak pernah terpikirkan dalam benak Agus Supriyanto, dan Winarti, jika perjalanan itu adalah perjalanan terakhir mereka sebagai suami istri.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Tidak pernah terpikirkan dalam benak pasangan suami istri (Pasutri) Agus Supriyanto, dan Winarti, jika perjalanan itu adalah perjalanan terakhir mereka sebagai suami istri.
Keduanya mengalami kecelakaan saat bepergian bersama.
Tepatnya, mereka menjadi korban kecelakaan maut yang memakan banyak korban, termasuk Agus dan Winarti.
Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Raya Karangploso, Desa Girimoyo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jumat (25/8/2017) sore.
Winarti meninggal dunia.
Baca: Sopir Truk Crane yang Tewaskan 4 Orang di Karangploso Menyerahkan Diri
Sedangkan Agus Supriyanto saat ini sedang kritis dan dirawat di RS Prasetya Husada, Jalan Ngijo, Malang.
Pada saat itu Agus dan Winarti berboncengan menggunakan sepeda motornya.
"Tadi mereka itu mau beli kue buat acara Agustusan di kampung," ujar adik Agus Supriyanto, Nanang.
Nanang sendiri tidak mempunyai firasat apa-apa atas musibah yang menimpa kakaknya tersebut.
Agus dan Winarti merupakan warga Dusun Kendalsari RT04/RW08, Desa Ngijo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang.
"Serumah hanya tiga orang, sama anaknya yang masih kelas 4 SD," katanya.
Baca: Bos First Travel Minta Layanan Mewah Tapi Tunggakan Hotel di Arab Capai Rp 24 Miliar
Sebelumnya, truk crane tronton yang dikemudikan oleh IP melaju dari arah barat menuju timur.
Kronologis yang disampaikan Bobby terkait kecelakaan beruntun tersebut diduga pedal gas mengalami lengket sehingga sopir tidak mampu menguasai kendaraan.
Pada saat yang bersamaan, truk tidak bisa direm.
Searah di depan truk, melaju mikrolet yang dikemudikan oleh Suprapto.
Karena jarak yang sudah dekat, IP tidak dapat menguasai laju kendaraannya sehingga menabrak angkot di depannya.
Setelah menabrak angkot, truk lalu menabrak Isuzu Panther yang dikemudikan oleh Supai yang melaju dari arah berlawanan.
Kemudian truk menabrak 10 sepeda motor yang melintas di lokasi.
Akibat peristiwa itu, dua orang meninggal dunia di lokasi, dua orang lainnya meninggal saat dilakukan tindakan medis di RS Prasetya Husada Karangploso, satu orang mengalami luka berat, dan 11 orang mengalami luka ringan.