Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

11 Calon Jemaah Haji Asal Jawa Tengah Meninggal di Tanah Suci

Hingga 27 Agustus 2017, sebanyak 12 orang jemaah haji asal Jawa Tengah meninggal dunia di Arab Saudi.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 11 Calon Jemaah Haji Asal Jawa Tengah Meninggal di Tanah Suci
TRIBUNNEWS/ADIATMA FAJAR
Foto bersama calon jemaah haji 2017 bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di apron Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Banten, Kamis (3/8/2017) 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, M Nur Huda

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Hingga 27 Agustus 2017, sebanyak 12 orang jemaah haji asal Jawa Tengah meninggal dunia di Arab Saudi.

Dari diagnosa tim kesehatan, mayoritas disebabkan karena penyakit jantung. Karena usianya semuanya di atas 50 tahun.

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kementerian Agama Kantor Wilayah Provinsi Jateng, Sholikhin mengungkapkan, sebenarnya terdapat 13 orang yang telah meninggal di musim haji tahun ini dari embarkasi Solo.

Namun seorang di antaranya meninggal di Asrama Haji Donohudan.

Baca: Bandit-bandit itu Masih Bebas Berkeliaran di Luar

Sedangkan untuk 12 orang yang meninggal di Arab Saudi, jenazahnya tidak dipulangkan ke tanah air. Melainkan dimakamkan di Arab Saudi.

Berita Rekomendasi

"Semuanya tidak ada yang dipulangkan," katanya, Selasa (29/8/2017).

Berikut nama 12 jemaah yang meninggal di Tanah Suci:
1. Indriyani Wahadi Wiyono (54), perempuan dari kelompok terbang (kloter) 02 berasal dari Sokawera Kabupaten Purbalingga, wafat pada 2 Agustus 2017 di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah.

2. Hadiarjo Singareja Singaleksana (87), laki-laki dari kloter 01 asal Kesenaet, Banjarmangu, Banjarnegara, wafat pada 3 Agustus 2017 di KKHI Madinah.

3. Diah Rialati Kasbolah Tjasuri (52), perempuan dari kloter 05 asal Kandang Panjang Kota Pekalongan, wafat pada 7 Agustus 2017 di KKHI Madinah.

4. Nasiman Mochamad Sahlan (65) laki-laki dari kloter 46 asal Gumilir Kabupaten Cilacap, meninggal pada 15 Agustus 20117 di KKHI Madinah.

5. Solikhin Mursidik Yastubi (50) laki-laki dari kloter 46 asal Purwokerto Kidul, Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, wafat pada 17 Agustus 2017 di Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS).

6. Abdul Hadi Santoso (67) laki-laki dari kloter 25 asal Sanggrahan, Tirtoadi, Mlati, Sleman, wafat pada 20 Agustus 2017 di RSAS.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas