5 Fakta di Balik Kisah Dramatis Sopir Bus Antarkan Penumpang Sebelum Tewas
Kemudian kisah ini langsung menyebar di media sosial dan diperbincangkan oleh banyak netizen.
Editor: Wahid Nurdin
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Baru-baru ini tengah viral kisah seorang sopir Bus Patas PO Eka jurusan Surabaya-Magelang yang meninggal lantaran dilempar batu oleh orang tidak dikenal.
Kejadian tersebut dibagikan oleh akun Facebook bernama Abu Shoffiya Noordin pada Kamis (31/8/2017).
Kemudian kisah ini langsung menyebar di media sosial dan diperbincangkan oleh banyak netizen.
Lakukan Dua Cara Sederhana Ini Untuk Mengempukan Daging Kambing
Diketahui, sopir terebut adalah Misdi (51) yang bernasib nahas saat bekerja mengemudikan busnya menuju tempat tujuan.
Berikut tim TribunWow.com himpun fakta-fakta terkait kejadian mengenaskan yang menimpa Misdi saat bertugas ini.
Simak selengkapnya di sini!
1. Kronologi kejadian
Sementara ini, kronologi diungkapkan oleh akun Facebook Abu Shoffiya Noordin yang membagikan kisah dari kejadian ini.
Diceritakan bahwa Misdi meninggal pada Kamis (31/8/2017) dini hari saat mengendarai busnya.
Saat masih berada di Sragen, Misdi dilempar batu dari luar bus oleh orang yang tidak bertanggung jawab dan mengenai kaca sopir.
Lihat Lingkaran Merah! Wanita Ini Cerita Begini Uniknya Jepang yang Tak Ada di Indonesia
Namun, ia masih bisa membawa penumpangnya hingga Terminal Tirtonadi, Solo dan karena rumahnya dekat dari terminal ia memutuskan pulang untuk beristirahat.
Belum sampai di rumahnya, Misdi tewas pada pukul 04.10 WIB di dalam bus yang ia kendarai dan berada di depan gang rumahnya.