Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setelah Banjir, Warga Pacitan Kesulitan Cari BBM

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Kecamatan Pacitan tidak melayani pembeli akibat banjir.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Setelah Banjir, Warga Pacitan Kesulitan Cari BBM
Surabaya.tribunnews.com/Rahadian Bagus
Suasana pasca banjir bandang di Pacitan, Rabu (29/11/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, PACITAN - Sejumlah warga di Kota Pacitan kesulitan mencari BBM.

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Kelurahan Mentoro, Kelurahan Ploso, Kelurahan Widoro, Kecamatan Pacitan tidak melayani pembeli akibat banjir.

Selain itu, sejumlah penjual BBM eceran juga kehabisan stok pascabanjir, Rabu (29/11/2017) siang.

Suasana pasca banjir bandang di Pacitan, Rabu (29/11/2017).
Suasana pasca banjir bandang di Pacitan, Rabu (29/11/2017). ((surya/rahadian bagus priambodo))

"Banyak yang datang, cari bensin dan busi. Tapi udah habis, POM-nya juga tutup semua," kata Luki Windiarto (25), seorang mekanik bengkel motor di Jalan Veteran no 32, Pacitan.

Baca: Sang Anak Bilang Strong Ya, Bondan Winarno Jawab Begini, Tak Disangka Itu Obrolan Terakhirnya

Dia menuturkan, sejak pagi sekitar pukul 07.00 WIB sudah banyak pengendara motor yang mengantre di bengkelnya karena motornya mogok.

Selain kehabisan bensin, banyak di antaranya yang rusak akibat kemasukan air.

Suasana pasca banjir bandang di Pacitan, Rabu (29/11/2017).
Suasana pasca banjir bandang di Pacitan, Rabu (29/11/2017). (Surya/rahadian bagus)
Berita Rekomendasi

"Banyak yang kemasukan air, sejak pagi tadi banyak yang mengantre," katanya.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas