Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Meski Sibuk, Ganjar Tak Lupa Ambil Rapor Anak Semata Wayang

Di sela aktivitasnya yang padat Gubernur Jateng Ganjar Pranowo masih sempat mengambil rapor Muhammad Zinedine Alam Ganjar.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Meski Sibuk, Ganjar Tak Lupa Ambil Rapor Anak Semata Wayang
Tribun Jateng/M Nur Huda
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengntre mengambil rapor anak semata wayangnya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar, di SMAN 3 Semarang, Jumat (22/12/2017). TRIBUN JATENG/M NUR HUDA 

Di meja guru, Ganjar hanya berbincang sebentar untuk mendapat penjelasan soal perkembangan belajar Alam.

Setelah menerima rapor, Ganjar pun pamit. Namun wali murid lainnya datang mencegah dan memintanya untuk foto bersama.

"Kapan lagi bisa foto sama bapaknya teman sekolah anak saya yang kebetulan gubernur," kata salah satu orang tua disambut tawa.

Beberapa wartawan yang mengetahui kedatangan Ganjar langsung mengejar ketika pria berambut putih itu berjalan menuju mobil pribadinya.

Ganjar menyebut kedatangannya mengambil rapor bagaikan penebusan dosa. Sebab tidak banyak waktu yang tersedia untuk anak maupun istri.

"Maka sudah dipesan dari kemarin agar bisa mengambilkan rapor, dan kebahagiaan saya itu biasanya pas saat-saat seperti ini. Bisa ketemu anak bareng di sekolahnya dapat cerita dari guru dan kemudian mengambilkan rapor," tuturnya.

Diungkapkan, kebiasaan mengambilkan rapor sudah dilakukan sejak Alam duduk di TK. Sampai sekarang pun meski jadwalnya padat, Ganjar berusaha menyempatkan datang ke sekolah.

Berita Rekomendasi

"Maka tadi saya sengaja cepet-cepet dari Cilacap untuk bisa mengikuti satu jam waktu yang ditentukan dari jam 15.00 sampai jam 16.00 biar anaknya juga seneng," jelas Ganjar.

Di singgung soal nilai Alam, menurut Ganjar meningkat. Lebih bagus dari nilainya dulu. "Ini nilainya Banten (A, plat nomor Banten) semua. Kalau saya dulu banyak C-nya," ujar dia sambil terkekeh.

Pukul 15.30 WIB tepat, Ganjar meninggalkan halaman sekolahan. Ia langsung menuju Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang.

Ia akan menuju Ciganjur Jakarta Selatan untuk menghadiri haul sewindu meninggalnya Presiden RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas