Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Heroik Emak-emak Cantik Selamatkan Tas Berisi Uang Rp 450 Juta Melawan Perampok

Kali ini di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Bumi Waras, Kecamatan Bumi Waras, dekat Terminal Sukaraja, Bandar Lampung, Jumat

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Kisah Heroik Emak-emak Cantik Selamatkan Tas Berisi Uang Rp 450 Juta Melawan Perampok
TRIBUN LAMPUNG/Muhammad Heriza
Pelaku rampok yang gagal beraksi di Bandar Lampung 

Laporan Reporter Tribun Lampung Hanif Mustafa

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Aksi begal modus pecah kaca kembali terjadi.

Kali ini di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Bumi Waras, Kecamatan Bumi Waras, dekat Terminal Sukaraja, Bandar Lampung, Jumat, 19 Januari 2018.

Kejadian bermula saat Tety Warsini (42) menambal ban mobil Honda Brio BE 1302 AX miliknya, sekitar pukul 11.00 WIB.

Baca: Fakta Evy dan Anaknya Minum Racun: Motifnya Asmara, 3 Anaknya Dimakamkan Berdampingan

Diduga, kejadian berlangsung saat Tety turun dari mobilnya dan menuju kios tambal ban.

Pelaku langsung memecah kaca mobilnya dan mengambil tas milik Tety.

Berita Rekomendasi

"Kan saya sedang nambal ban, tiba-tiba saja ada orang mecahin kaca mobil dan langsung mengambil tas saya," kata dia.

Kapolsek Telukbetung Selatan membenarkan peristiwa pencurian dengan modus pecah kaca di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Bumi Waras, Jumat, 19 Januari 2018.

"Iya benar. Polisi sudah mendatangi lokasi kejadian perkara," ujar Listiyono.

Menurut Listiyono, saat ini kasusnya sedang sudah ditindaklanjuti dan dikembangkan petugas.

Hesty warsini (42) saat ditanyai mengaku setelah pelaku berhasil mengambil tas ransel warna merah berlogo Liverpool, ia langsung mengejarnya.

"Jadi saat dia (pelaku) hendak naik sepeda motor dan mau kabur saya kejar," ungkap Hesty dengan penuh kesal, Jumat 19 Januari 2018.

Hesti pun berhasil meraih tas yang hampir dibawa kabur pelaku dengan satu unit kendaraan Yamaha Vixion putih nopol BE 4658 BM.

Saat itu juga terjadi aksi tarik menarik dan pelaku tersungkur.

"Sempat tarik-tarikan, saya dapat tas saya, pelaku yang bawa tas kabur, sedang yang bawa motor jatuh," katanya.

Sembari berteriak minta tolong, Hesti juga sempat berusaha menghalau pelaku, dan warga pun berdatangan membantu membekuk pelaku.

"Ya warga sekitar dan yang melintas ikut membantu," tutupnya.

Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas