Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahasiswa UMSU Dirampok Ditikami Sopir Taksi Online

Warga yang ada di lokasi mengatakan, memang pelaku sempat meneriaki korban maling sehingga beberapa warga sempat berhamburan keluar rumah

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mahasiswa UMSU Dirampok Ditikami Sopir Taksi Online
kompas.com
ilustrasi 

Warga yang ada di lokasi mengatakan, memang pelaku sempat meneriaki korban maling sehingga beberapa warga sempat berhamburan keluar rumah.

"Kejadiannya memang tengah malam bang. Kami lagi minum tuak. Karena ada ribut-ribut, kami keluar dari gang. Kami tengok sudah ramai di pinggir jalan," ungkap beberapa pemuda yang tengah nongkrong di warung tuak.

Sayangnya, ketika diwawancarai lebih lanjut, para pemuda itu meminta Tribun datang ke Polsek Medan Timur.

Alasannya, kasus ini sudah ditangani polisi.

Ibu-ibu yang ada di lokasi juga enggan memberikan keterangan. Mereka takut karena diduga polisi tengah mencari warga yang ikut memukuli korban.

"Kami cuma dengar ribut-ributnya aja. Selebihnya kami enggak tahu. Kejadiannya di jalan besar depan sana," kata ibu-ibu yang ikut nimbrung di warung tuak.

Guna mengetahui kondisi korban, Tribun sempat menyambangi kediamannya di Jalan Bilal Ujung, Gang Masjid.

Berita Rekomendasi

Sayangnya, korban dan orangtuanya sedang tidak berada di rumah.

"Korban sama orangtuanya lagi keluar. Memang tadi malam dia dirampok. Sekarang kasusnya ditangani polisi," kata seorang perempuan yang rumahnya berada persis di samping rumah korban.

Perempuan berambut ikal berbaju daster itu mengatakan, korban luka goresan di leher. Kepalanya bocor, dan tubuhnya luka-luka.

"Korban ini mahasiswa UMSU Fakultas Hukum. Mungkin korban masih di kantor polisi untuk memberikan keterangan," katanya singkat.(Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas