Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jasad Wanita Muda Mengapung di Sungai Brantas, Polisi Enggan Spekulasi Soal Kematiannya

Tim INAFIS Polres Kediri masih melakukan proses identifikasi. Diduga wanita muda yang jasadnya ditemukan berusia 20 tahun.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Jasad Wanita Muda Mengapung di Sungai Brantas, Polisi Enggan Spekulasi Soal Kematiannya
surya/mohammad romadoni
Polisi melakukan proses evakuasi jasad wanita yang temukan di Sungai Brantas. 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Jasad wanita tanpa busana yang ditemukan mengapung di Sungai Brantas, Dusun Badug, Desa Seketi, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Kamis sore (8/3/2018).

Identitasnya hingga kini belum diketahui. Tim INAFIS Polres Kediri masih melakukan proses identifikasi untuk mengungkap siapa wanita, yang diperkirakan berusia 20 tahun itu.

Soal penyebab kematian, Kapolsek Ngadiluwih AKP Shokhib, enggan berandai-andai. Termasuk dugaan yang bersangkutan sebagai korban pembunuhan atau tidak.

Baca: Ajak Nikah Putri Marino Setelah Pacaran 3 Bulan, Chicco Jerikho Takut Diambil Orang Lain

Baca: Senangnya Nenek 99 Tahun Ini Lihat Presiden Joko Widodo Walau dari Kejauhan

Baca: Epilepsi Kambuh, Bocah 11 Tahun Hanyut Saat Buang Hajat di Sungai Tapel

Baca: Kesan Mendalam Khofifah Indar Parawansa Terhadap Adik Kandung Gus Dur yang Berpulang

Berita Rekomendasi

"Belum tahu, sementara jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kediri," ujarnya.

Jasad korban pertama kali ditemukan oleh Wowok Ruswendi (27) warga setempat. Saat itu, ia hendak memancing di Sungai Brantas di dekat lokasi kejadian.

Namun, tiba-tiba matanya terbelalak ketika melihat sesosok tubuh manusia mengapung di antara sampah daun dan ranting pohon yang hanyut di sungai.

Sontak, penemuan mayat tersebut diadukan ke Andik Prasetyo (33) perangkat desa setempat kemudian diteruskan ke Polsek Ngadiluwih.

Tim evakuasi gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kediri, sempat kesulitan mengevakuasi jenazah korban karena terkendala medan terjal di lokasi kejadian.

Randy Agatha, Plt, Kepala BPBD Kabupaten Kediri bersama anggotanya memakai cara Vertical Rescue turun ke bawah sungai melalui tebing yang curam.

Pihaknya, akhirnya berhasil mengevakuasi jenazah korban pada Kamis (8/3/2018) malam.(*)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Polisi Identifikasi Jasad Wanita Muda yang Ditemukan Telanjang di Sungai Brantas Kediri, http://surabaya.tribunnews.com/2018/03/09/polisi-identifikasi-jasad-wanita-muda-yang-ditemukan-telanjang-di-sungai-brantas-kediri.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas