Kecelakaan Speedboat di Kaltara, Empat Orang Dikabarkan tewas
Kamran hingga saat ini masih belum dapat memastikan penyebab speedboat tersebut dapat menabrak pohon.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan wartawan Tribun Kaltim, M Purnomo Susanto dan Junisah
TRIBUNNEWS.COM, MALINAU -- Speedboat Harapan Baru rute Malinau - Tarakan yang berangkat dari Pelabuhan speedboat Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Selasa (22/5/2018) pukul 12.00 Wita mengalami kecelakaan.
Speedboat Harapan Baru tersebut mengangkut 36 orang termasuk penumpang berikut nakhoda dan anak buah kapal (ABK). Sebanyak 36 penumpang tersebut terdiri dari 28 orang dewasa dan 4 anak-anak.
Menurut keterangan Kamran, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Malinau, "Sekitar dua jam perjalanan dari Malinau, speedboat yang -menabrak pohon di pinggir Sungai Sesayap, di daerah Sengkong, Kabupaten Tana Tidung."
Kamran hingga saat ini masih belum dapat memastikan penyebab speedboat tersebut dapat menabrak pohon.
"Sementara ini ada dua dugaan. Yang pertama tali kemudi putus. Kedua, nakhoda mengantuk sehingga speedboat terlalu ke tepi," katanya.
Keterangan ini diperoleh Kamran dari salah satu keluarga penumpang yang dihubungi salah satu penumpang speedboat yang selamat.
Dari data sementara, akibat kecelakaan ini ada 4 korban tewas, dengan satu di antaranya anak-anak.
Sebuah speedboat SB Harapan Baru jurusan Malinau-Tarakan mengalami kecelakaan, Selasa (22/5) pukul 12.00.
Reni, salah satu penumpang speedboat lain yang melintas di lokasi kejadian mengatakan, diduga nahkoda ngantuk karena posisi speedboat berada di pinggir.
"Kelihatanya ngantuk tuh nakhoda. Masa sampai ke pinggir nabrak pohon nipah. Tadi diberitahu ada 4 yang meninggal dunia,"ucapnya.
Reni mengatakan di lokasi kejadian sudah ada aparat keamanan dan 5 speedboat yang mengevakuasi korban menuju pelabuhan Tengkayu.
Pantuan Tribun di Pelabuhan Tengkayu sudah 10 korban yang dievakuasi ke RSUD Tarakan, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. (*)
Artikel ini telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul BREAKING NEWS - Speedboat Malinau - Tarakan Tabrak Pohon, 4 Orang Dikabarkan Tewas,