Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Merapi Kembali Meletus, Waspada Ancaman Hujan Abu

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Istimewa Yogyakarta melaporkan bahwa lontaran material letusan Merapi kali ini setinggi 6000 meter.

Editor: Aji Bramastra
zoom-in Merapi Kembali Meletus, Waspada Ancaman Hujan Abu
Twitter/@Sutopo_PN
Erupsi Gunung Merapi 1 Juni 2018 

TRIBUNNEWS.COM - Gunung Merapi kembali meletus hari ini, Jumat (1/6/2018) pada pukul 8.20.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Istimewa Yogyakarta melaporkan bahwa lontaran material letusan Merapi kali ini setinggi 6000 meter.

Letusan mengarah ke arah barat laut dengan durasi 2 menit.

Saat ini letusan sudah berakhir dan warga dihimbau agar tetap tenang.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan atau BPPTKG melalui akun Twitternya di @BPPTKG melaporkan letusan kali ini berdurasi 2 menit.

Hingga saat berita ini diturunkan, belum ada himbauan untuk warga mengungsi.

Halaman Selanjutnya

BERITA TERKAIT
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas