Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ayah Kandung Bisikan Ini ke Telinga Rizki Ahmad yang Tewas Dipatuk Ular

Ratusan warga mengiringi pemakaman Rizki Ahmad, termasuk ayah kandung Rizki, bernama Ahmad Fauzy (58) yang datang dari Banjarmasin

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Ayah Kandung Bisikan Ini ke Telinga Rizki Ahmad yang Tewas Dipatuk Ular
Tribun Kalteng/Faturrahman
Suasana pemakaman Rizki Ahmad, Korban Tewas di Patuk Ular King Kobra berlokasi di Jalan Tjilik Riwut km 2 , 5 Palangkaraya. 

Laporan Wartawan Tribun Kalteng Faturahman

 

TRIBUNNEWS.COM, PALANGKARAYA - Suasana duka tampak di pemakaman Rizki Ahmad (19) korban tewas di patuk ular King Cobra di Alkah keluarga Rizki R Badjuri, pemilik Usaha Kafe Kopi Jos, sekitar Kompleks Pemakaman Muslimin di Jalan Tjilik Riwut Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Ratusan warga mengiringi pemakaman Rizki Ahmad, termasuk ayah kandung Rizki, bernama Ahmad Fauzy (58) yang datang dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Suwardi Duyen adalah ayah tiri dari almarhum, yang selama ini tinggal satu rumah dengan Rizki dan ibunya di bantaran sungai Kkahayan, Jalan Mendawai, Kelurahan Palangka Kecamatan Jekanraya.

Pemilik Alkah, Rizky R Badjuri, saat pemakaman, mengatakan, memberikan lahan makam untuk Rizki Ahmad, karena sudah menganggap putra Suwardi Duyen (pekerja di Kopi Jos) itu adalah seperti anaknya sendiri.

Ahmad Fauzy, ayah kandung Rizki, mengatakan baru tahu bahwa anaknya tersebut dipatuk ular, sehingga langsung bergegas datang ke Palangkaraya untuk melihat anak kandungnya.

"Saat saya datang, tadi malam, ular King Cobra, langsung dikembalikan ke tempat asal ditemukan. Saat ular dilepas pukul 20.00 wib tadi malam, dua jam kemudian rombongan pulang ke rumah duka, dan melihat tubuh Rizki sudah dingin dan kaku, sehingga keluarga sepakat memakamkannya, hari ini," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Keluarga sebutnya, ikhlas melepas Rizki, karena sudah takdir dan jalannya yang ditentukan oleh Allah SWT.

"Kami sudah berusaha keras, namun Allah menentukan lain, walaupun sudah dilalukan ritual selama beberapa hari untuk diselamatkan,"ujarnya.

Ayah kandung Rizki Ahmad mengatakan malam itu, di sempat membisikkan ketelinga anaknya ikhlas atas kepergian Rizki anaknya tersebut.

"Kulit Rizki malam tadi sempat terkelupas, saya bisikan ke telinga anak saya, abah ikhlas nak apapun yang terjadi, abah terima,"ujarnya.

Sumber: Tribun Kalteng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas