Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Namanya Viral di Medsos, AA Si Wisudawan ITS Tak Malu Punya Nama 'Aneh', Ternyata ini Artinya

Sebuah foto viral soal nama seorang wisudawan di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, beredar di dunia maya.

Editor: Aji Bramastra
zoom-in Namanya Viral di Medsos, AA Si Wisudawan ITS Tak Malu Punya Nama 'Aneh', Ternyata ini Artinya
kompilasi foto : KOMPAS.com/Achmad Faizal
AA, menunjukkan ijazah wisuda dan akte kelahirannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah foto viral soal nama seorang wisudawan di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, beredar di dunia maya.

Foto itu menjadi viral karena nama unik dari wisudawan tersebut : AA.

Ya, nama si wisudawan hanya tertulis AA saja.

Karuan saja foto itu menjadi viral karena membuat netizen bertanya-tanya.

Apakah benar nama sang wisudawan AA, atau salah ketik dari si pembuat ijazah?

Ternyata, pihak ITS mengonfirmasi, nama dari si wisudawan memang hanya AA saja.

Sabtu (15/9/2019), AA yang berkuliah di Sistem Teknik Perkapalan itu resmi bergelar sarjana teknik.

Berita Rekomendasi

Di belakang namanya pun warga Desa Sukodono, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung itu berhak menyandang gelar sarajana teknik (ST).

Namanya memang tidak seperti nama pada umumnya, namun AA tetap menghormati nama tersebut sebagai pemberian orangtua.

"Orangtua yang memberi nama saya, di akta juga AA," katanya dikonfirmasi, Senin (17/9/2018).

Kata AA, nama pemberian orangtuanya itu memiliki makna, yakni sebagai huruf pertama dalam abjad huruf.

"Harapannya kata orangtua saya agar selalu menjadi orang pertama dan tentunya bermanfaat," jelasnya.

Dia mengaku tidak minder dengan nama pemberian orangtuanya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Seorang Alumni ITS Surabaya Punya Nama Unik "AA", Ini Artinya..."

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas