Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jasad Supri Ditemukan 150 Meter dari Depan Pos Sandar Polair Bantar

Jasad Supri ditemukan 150 meter di depan Pos Sandar Polair Bantar, Kecamatan Rangsang Barat, Selasa (25/9/2018).

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jasad Supri Ditemukan 150 Meter dari Depan Pos Sandar Polair Bantar
Tribun Pekanbaru/Guruh BW
Tim pencarian membawa jasad korban tabrakan kapal motor vs tangker di Selat Air Hitam, Kecamatan Tebingtinggi Barat ke RSUD Meranti setelah dievakuasi dari perairan Bantar, Rangsang Barat, Kepulauan Meranti. TRIBUN PEKANBARU/GURUH BUDI WIBOWO 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Guruh Budi Wibowo

TRIBUNNEWS.COM, SELATPANJANG - Supri (30), korban kecelakan tabrakan kapal di Selat Air Hitam, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kepulauan Meranti pada Minggu (23/9/2018) dini hari yang sebelumnya dinyatakan hilang akhirnya ditemukan.

Jasad Supri ditemukan 150 meter di depan Pos Sandar Polair Bantar, Kecamatan Rangsang Barat, Selasa (25/9/2018).

Pertama kali, keberadaan jasad Supri ditemukan oleh Mislan, kapten kapal Dumai Line 5 yang saat itu berlayar dari Bengkalis ke Tanjung Balai Karimun, Kepri sekira pukul 10.25 WIB.

Mengetahui ada mayat mengapung, Mislan lantas menghubungi petugas KSOP yang saat itu membantu upaya pencarian melalui selulernya.

Baca: Tak Seorang pun Warga Menghampiri saat Jokowi Bilang yang Maju Tidak akan Dapat Sepeda

"Kapten kapal tersebut menelepon petugas KSOP yang bernama Dedi Mardison. Kemudian kami bersama BPBD, Polair menuju ke titik koordinat yang dilaporkan kapten kapal," ujar Plh Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Selatpanjang, Suharto.

Korban tabrakan kapal motor vs tanker di Selat  Air Hitam ditemukan. Tim gabungan pencarian mengevakuasi korban kecelakaan kapal yang dinyatakan hilang sejak tiga hari yang lalu, Selasa (25/9/2018). TRIBUN PEKANBARU/GURUH BUDI WIBOWO
Korban tabrakan kapal motor vs tanker di Selat Air Hitam ditemukan. Tim gabungan pencarian mengevakuasi korban kecelakaan kapal yang dinyatakan hilang sejak tiga hari yang lalu, Selasa (25/9/2018). TRIBUN PEKANBARU/GURUH BUDI WIBOWO (Tribun Pekanbaru/Guruh BW)

Padahal tim pencarian kata Suharto, sudah berulangkali melewati lokasi tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Diduga jasad Supri baru timbul ke permukaan laut.

"Memang hari ini harapan terakhir kami. Jika lewat tiga hari, jasad akan kembali tenggelam ke laut, lantaran bengkaknya sudah pecah," ujar Suharto.

Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Jasad Korban Tabrakan Kapal Motor vs Tanker Ditemukan 150 meter dari Depan Pos Sandar Polair

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas