Evakuasi Korban Gempa dan Tsunami di Sulteng Ditargetkan Selesai 11 Oktober
BNPB menargetkan proses evakuasi pencarian, penyelamatan korban gempa bumi dan tsunami di Kota Palu, Kabupaten Donggala, Sigi selesai minggu ini.
Editor: Dewi Agustina
Laporan wartawan Tribun Timur, Hasan Basri
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menargetkan proses evakuasi pencarian, penyelamatan korban gempa bumi dan tsunami di Kota Palu, Kabupaten Donggala, Sigi dan beberapa daerah lainnya selesai minggu ini.
"Evakuasi ditarget selesai tanggal 11 Oktober 2018, diharapkan tidak ada daerah yang terisolir, tidak ada," kata Kepala Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.
Menurut Sutopo, sumber daya manusia yang berada di lapangan yang dilibatkan menangani gempa bumi dan tsunami di Palu adalah 8.223 (personel militer 6.338, personel sipil 1.560, personel militer luar negeri 325).
Sumber daya lainnya berupa alat-alat yang digunakan dalam penanganan gempa dan tsunami sebanyak 87 unit (kendaraan bermotor, alat berat, alutsista, KRI, helikopter dan pesawat).
Baca: Cerita Rozi Lolos dari Maut saat Tubuhnya Terendam Lumpur Selama 3 Jam
Bedasarkan data BNPB, tercatat total korban meninggal dunia hingga 7 Oktober 2018 kemarin sebanyak 1.763 orang.
Korban tersebar di Palu sebanyak 1.519 orang, di Donggala 159 orang, Sigi 69 orang, Parigi Moutong 15 orang, dan Pasangkayu 1 orang.
Sebanyak 1.755 jenazah dari total jumlah korban meninggal sudah dimakamkan.
Korban hilang 265 orang dan tertimbun 152 orang.
Sementara itu, korban luka-luka berat 2.632 orang dan dirawat di sejumlah rumah sakit.
Artikel ini telah tayang di Tribun-timur.com dengan judul BNPB Target Evakuasi Korban Gempa dan Tsunami Sulteng Selesai 11 Oktober