Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

30 Pemuda Klaten dan Sekitarnya Ikut Pra-Kualifikasi Teknoprener Muda Pemula

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olaharaga Kabupaten Klaten

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in 30 Pemuda Klaten dan Sekitarnya Ikut Pra-Kualifikasi Teknoprener Muda Pemula
ist
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olaharaga Kabupaten Klaten, menyelenggarakan pra-kualifikasi Teknoprener Muda Pemula di Hotel Tjokro, Klaten, Jawa Tengah pada Selasa (9/10/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, KLATEN - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olaharaga Kabupaten Klaten, menyelenggarakan pra-kualifikasi Teknoprener Muda Pemula di Hotel Tjokro, Klaten, Jawa Tengah pada Selasa (9/10/2018).

Kegiatan ini diikuti 30 pemuda Klaten dan sekitarnya yang sudah memulai usaha dalam bidang industri kreatif berbasis IPTEK.

Kepala Bidang Pemetaan dan Penelusuran, Asisten Deputi Peningkatan IPTEK dan IMTAK Pemuda, Drs. Supadi, saat acara pembukaan mengatakan, tujuan kegiatan ini ialah, menemukan pemuda yang mempunyai minat di bidang kewirausahaan yang ingin menerapkan IPTEK untuk usaha bisnis mereka sehingga bisa menjadi penyemangat pemuda lain.




Sehingga dapat menumbuhkan dan mengembangkan minat bisnis di kalangan pemuda untuk terus meningkatkan kemandirian dan daya saing melalui penguatan IPTEK bagi pemuda teknoprener.

“Dalam kegiatan ini setiap peserta akan dipersilahkan tampil dan memperkenalkan gagasan bisnis, mampu memberikan pengalaman bagi pemuda untuk menampilkan gagasan, tentu ini menjadi bekal dimana dalam dunia usaha persaingan adalah hal biasa,” ungkapnya.

Kepada para peserta, Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Klaten, Drs. Pantoro, MM., memberi penyemangat bahwa Ikhlas, jujur, disiplin adalah kunci sukses pemuda untuk menjadi entrepreneur yang handal.

“Banyak org bilang masa depan bangsa tergantung pada generasi muda, nah masa depan tergantung kalian, kalau generasi muda seperti kalian akan sangat bagus sebaliknya kalau generasi muda bermasalah tentu saja bermasalah bangsa ini. Kesempatan ini mohon dimanfaatkan semaksimal mungkin,” jelasnya.

BERITA TERKAIT

Menutup rangkaian pembukaan sekaligus membuka acara, Asisten Deputi Peningkatan IPTEK dan IMTAK Pemuda, Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si mengatakan, pemuda yang ditopang entrepreneur yang kuat maka masa depannya akan baik.

"Saya yakin, kalau adik-adik kuat di bidang entrepreneur, kesuksesan yang lain akan datang dengan sendiri," kata Hamka.

Diketahui, Kabupaten Klaten titik pertama kegiatan ini berlangsung. Kemudian akan berlanjut di kota Malang pada 16 Oktober 2018, Batam pada 23 Oktober 2018, dan Manado pada 30 Oktober 2018.

Dari masing-masing lokasi kegiatan akan dipilih 5 (lima) pengusaha muda terbaik pilihan juri yang kemudian akan diberikan dana stimulan sebesar Rp8.000.000/orang dan pendampingan bisnis oleh para pakar pengusaha.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas