Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Korban Kebakaran Pipa PGN di Ngagel Surabaya Masih Dirawat di RSUD Dr Soetomo

ebakaran pipa Perusahaan Gas Negara (PGN) di Ngagel Jaya Selatan Surabaya mengakibatkan empat orang terluka. Dua korban masih dirawat di RSUD.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Dua Korban Kebakaran Pipa PGN di Ngagel Surabaya Masih Dirawat di RSUD Dr Soetomo
Tribunjatim.com/Nur Ika Anisa
Kondisi terkini lokasi pipa gas PGN di Ngagel Jaya Selatan, Surabaya yang terbakar, Jumat (26/10/2018). TRIBUNJATIM.COM/NUR IKA ANISA 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nur Ika Anisa

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Kebakaran pipa Perusahaan Gas Negara (PGN) di Ngagel Jaya Selatan Surabaya mengakibatkan empat orang terluka.

Dua korban di antaranya masih dirawat di RSUD Dr Soetomo Surabaya.

Rata-rata korban mengalami luka di bagian tangan, lengan dan wajah.

Korban diketahui masing-masing bernama Yansen Cendikiawan (65), Hidayat (33) seorang satpam, Suni (40) pemilik warung, dan Dwi Setyo (42).

Beberapa dari mereka sudah menjalani rawat jalan.

Ketua IGD RSUD Dr Soetomo Surabaya, dr Adria Hariastawa mengatakan, ada tiga dari empat orang korban yang menjalani perawatan di IGD RSUD Dr Soetomo.

Baca: Disebut Kalah Saat Jawab Protes Cucu Bung Hatta, Begini Tanggapan Dahnil Anzar

Berita Rekomendasi

Setelah menjalani perawatan, satu orang diperbolehkan pulang, sementara dua lainnya masih membutuhkan perawatan.

Pipa PGN di atas saluran air Jalan Ngagel Jaya Selatan yang terbakar, Jumat (26/10/2018).
Pipa PGN di atas saluran air Jalan Ngagel Jaya Selatan yang terbakar, Jumat (26/10/2018). (Istimewa)

Baca: Pelaku Pembunuhan Radiana dan Putrinya Menyerahkan Diri Setelah Dibujuk Keluarga

"Korban mengalami luka bakar lokal di tangan dan muka, tapi mungkin satu orang akan dipulangkan hari ini. Sementara yang dua perlu perawatan," kata dr Adria Hariastawa melalui telepon, Jumat (26/10/2018).

Sebelumnya, kebakaran pipa PGN terjadi pada Jumat (26/10/2018) sekitar pukul 08.40 WIB.

Penyebab kebakaran tersebut diduga akibat pipa PGN tersenggol alat beco petugas pengerukan tanah, maupun sampah di aliran air.

Pipa berada di atas aliran air dan sisi kanan jalan menuju arah Ngagel Madya dan di samping lokasi kejadian terdapat warung tempat korban beraktivitas.

Petugas pengerukan tanah sedang pengerjaan pengerukan, kali kedua alat bego dengan nomor lambung 170W-9 yang disopiri Rabbani mengenai pipa besi PGN.

"Pipa sempat berbunyi 'dug' kemudian keluar air dan beberap detik mengeluarkan semburan api," kata Kapolsek Gubeng, Kompol Sudarto di lokasi kejadian, Jumat (26/10/2018).

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Dua dari Empat Korban Kebakaran Pipa PGN di Ngagel Surabaya Masih Dirawat di RSUD Dr Soetomo

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas