Tes CAT CPNS 2018 di Aceh Barat Pagi Tadi Tak Jadi Dilaksanakan
Menurut keterangan yang dihimpun dari lapangan, tes bakal dilaksanakan pada siang ini.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Komputer untuk peserta tes CPNS 2018 di Meulaboh, Aceh Barat belum terhubung ke server, Sabtu (27/10/2018) pagi agar dapat mengikuti tes CAT.
Akibatnya, ujian tes CAT untuk sesi pertama tes CPNS 2018 yang sedianya diadakan pukul 08.00 WIB belum diselenggarakan dan peserta terpaksa menunggu.
Dikutip dari Serambi Indonesia, Sabtu (27/10) selain belum dilaksanakan, lokasi tes CPNS 2018 di Aceh yang semula direncanakan di GOS Pasi Pinang ke Gedung B kompleks Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) kabupaten setempat agar pelaksanaan tes CAT lancar.
Menurut keterangan yang dihimpun dari lapangan, tes bakal dilaksanakan pada siang ini.
Meski begitu hal tersebut belum pasti benar adanya.
Sementara itu ada tiga item yang akan diujikan dalam tes CPNS 2018, yakni Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).
Tes Karakteristik Pribadi (TKP)
Tes TKP bertujuan menguji kemampuan calon pegawai negeri dalam beradaptasi.