Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ayah Bagus, Korban Insiden Surabaya Membara Sempat Larang sang Anak untuk Menonton

Ayah Bagus Ananda, Sumari, sempat melarang sang anaknya untuk tidak menonton drama kolosal Surabaya Membara.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
zoom-in Ayah Bagus, Korban Insiden Surabaya Membara Sempat Larang sang Anak untuk Menonton
Tribunjatim.com/Felicia Sugianto
Proses evakuasi jenazah penonton Surabaya Membara yang tertabrak kereta api di Jalan Pahlawan, Surabaya, Jumat (9/11/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Pertunjukan drama kolosal Surabaya Membara yang digelar di Jalan Pahlawan, Surabaya, Jumat (9/11/2018O memakan tiga korban.

Satu di antaranya adalah Bagus Ananda (17).

Ayah Bagus Ananda, Sumari mengaku sempat melarang anaknya untuk pergi.

Walau sempat melarang, Sumari akhirnya mengizinkan Bagus untuk pergi menonton acara tersebut.

Baca: Meski Insiden Surabaya Membara Terjadi, Tri Risma Pastikan Acara Parade Surabaya Juang Tetap Digelar

Bagus Ananda kemudian dijemput oleh temannya di rumah kontrakan yang ditinggalinya bersama keluarga.

Dikutip dari TribunJatim.com, Sumari mengaku mendapat kabar dari teman Bagus jika sang anak tersambar kereta api.

Ia kemudian mendapat kabar dari pihak RSUD dr Soewandhi Surabaya, beberapa jam kemudian.

Berita Rekomendasi

Kini, Bagus Ananda telah dimakamkan di Desa Pondokjoyo, Semboro, Jember, Sabtu (10/11/2018).

Baca: Panitia Komunitas Surabaya Membara tanggapi soal Insiden Viaduk yang Tewaskan hingga 3 Orang

Seperti diberitakan sebelumnya, terjadi insiden maut di sela-sela pertunjukan drama kolosal Surabay Membara di Tugu Pahlawan.

Pasalnya, beberapa pengunjung yang memadati viaduk untuk menonton drama tersebut.

Kemudian sekitar pukul 19.45 WIB, kereta api melintas daari Stasiun Gubeng menuju Stasiun Pasar Turi.

Kondisi viaduk sempit ditambah kondisi warga diduga panik sehingga terjadi aksi saling dorong.

Baca: Tiga Korban Tewas Insiden Surabaya Membara Telah Teridentifikasi

Beberapa orang terjatuh dan terlindas kereta api.

Insiden Surabaya Membara memakan tiga orang korban tewas dan belasan lainnya luka-luka.

(Tribunnews.com/Miftah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas