Airlangga Targetkan DPD Golkar Kalbar Memenangkan Pileg 2019
Target yang mesti dikejar adalah mendapatkan 13 Kursi DPRD Provinsi Kalimantan Barat
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hamdan
TRBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto memasang target meraup paling tidak 18 persen dari total keseluruhan suara sah dan mendapatkan 110 kursi di DPR RI pada hari pemungutan suara pemilu legislatif 2019 mendatang.
Ini disampaikan Airlangga pada momen pengukuhan dan pelantikan ketua bappilu Kalbar di Qubu Resort, Sabtu (17/11/2018).
Terget tersebut akan dipecah ke masing-masing provinsi di seluruh Indonesia.
Baca: Airlangga Ibaratkan Perjalanan Partai Golkar Seperti Film Transformers
"Khusus untuk Kalimantan Barat, Pemilu lalu Kalbar hanya mampu meraih satu kursi sehingga diharapkan nanti dapat meningkatkan menjadi tiga kursi," ujarnya.
Airlangga juga memberikan proyeksi bagi Golkar di Kalbar agar dapat mengejar target sebagai pemenang dengan mengumpulkan seluruh pundi-pundi suara partai golkar dari seluruh Kabupaten/Kota di Kalbar.
Target yang mesti dikejar adalah mendapatkan 13 Kursi DPRD Provinsi Kalbar.