Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jumlah Kasus Narkoba di Kota Solo Menurun Drastis pada 2018, Ini Penyebabnya

Sepanjang 2018, jumlah pengungkapan kasus narkoba menurun di Kota Solo dibanding tahun lalu. Tahun ini 10 kasus, tahun lalu 35 kasus.

Editor: juniantosetyadi
zoom-in Jumlah Kasus Narkoba di Kota Solo Menurun Drastis pada 2018, Ini Penyebabnya
TRIBUNSOLO.COM/EKA FITRIANI
Ilustrasi, Kapolresta Solo Kombes Pol Ribut Hari Wibowo (tengah) menunjukkan barang bukti narkoba saat gelar perkara di Mapolresta Surakarta, Jumat (7/12/2018). Pihak Polresta Solo menyebut jumlah pengungkapan kasus narkoba tahun 2018 turun dibanding 2017. 

(TribunSolo.com/Eka Fitriani)

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Sepanjang tahun 2018, jumlah pengungkapan kasus narkoba menurun drastis di Kota Solo.

Ihwal pengungkapan kasus narkoba ini dikatakan Kasat Reserse Narkoba Polresta Solo, Kompol Sugiyono,  kepada Tribunsolo.com, Kamis (27/12/2018).

Tahun ini pengungkapan kasus narkoba mengalami penurunan, menjadi 10 kasus.

Adapun jumlah tersangka yang ditangkap sebanyak 131 orang.

Sedangkan tahun 2017 lalu, aparat kepolisian menangani kasus narkoba sebanyak 135 kasus dengan jumlah tersangka mencapai 156 tersangka.

"Penurunan ini dipengaruhi banyak faktor," katanya. 

Berita Rekomendasi

"Mulai dari makin menurunnya tingkat peredaran narkoba, hingga berkembangnya modus operandi yang dilakukan para tersangka," kata Kompol Sugiyono.

Selain itu juga berkurangnya pasokan narkotika, dan masih banyak faktor lain.

“Dan hal itu saling berkaitan satu dengan yang lain,” ujarnya.

HALAMAN SELANJUTNYA ===>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas