Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perempuan di Alor, NTT, Ini Tewas Karena Dilempar HP dan Dipukul Pacarnya

Surni Puling Tuati tewas dilempar HP dan dipukul pacarnya di Kabupaten Alor, NTT

Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Perempuan di Alor, NTT, Ini Tewas Karena Dilempar HP dan Dipukul Pacarnya
net
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COMM, KUPANG - Nasib nahas menimpa Surni Puling Tuati (22).

Wanita muda asal Batutenata, Kelurahan Nusa Kenari, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor ini harus meregang nyawa di tangan pasangannya.

Usai dilempar menggunakan handphone tepat di mata kanannya dan dipukul di bagian pundak oleh Noke alias HM (23), perempuan muda itu pingsan dan tak sadarkan diri hingga meninggal  saat tiba di RSUD Kalabahi Kabupaten Alor pada Minggu (13/1/2019).

 
Kejadian itu terjadi di rumah kost mereka di Batutenata, RT.05/RW.03, Kelurahan Kenari Kota Kalabahi.

Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Jules Abraham Abast kepada POS-KUPANG.COM pada Senin (14/1/2019) menjelaskan penganiayaan itu terjadi pada Minggu siang sekira pukul 13.30 Wita di rumah kost mereka yang beralamat di Kelurahan Kenari Kota Kalabahi, Alor.

Kombes Pol Jules menjelaskan, kejadian itu bermula dari pertengkaran antara keduanya pada hari Sabtu (12/1/2019).

Saat itu, urai Jules, pelaku menyuruh korban untuk memasak nasi namun permintaan tersebut ditolak oleh korban. Karena merasa tidak puas atas penolakan itu, pelaku pun secara spontan memukul korban menggunakan kain selimut sebanyak dua kali yang mengenai wajah korban.

Berita Rekomendasi

Korban yang tidak terima kemudian mengambil gelas dan piring kemudian memecahkannya di depan pelaku.

Pada Minggu (13/1/19) sekitar pukul 14.00 Wita, saat pelaku hendak membangunkan korban untuk mengajak makan siang bersama, tak disangka korban menolak ajakan tersebut.

“Pelaku yang merasa tersinggung kemudian melempar korban menggunakan handphone yang saat itu sedang dipegangnya. Handphone itu mengenai mata korban bagian kanan," ujarnya.

BACA SELENGKAPNYA >>>>>

Sumber: Pos Kupang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas