Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keanehan Sebelum Fitri Yu Dibuinuh

Fitri main ke rumahnya setelah bangun tidur. Seperti biasanya lewat pintu samping karena sudah dekat dan dianggap keluarga.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Keanehan Sebelum Fitri Yu Dibuinuh
Facebook
Fitri diduga menjadi korban pembunuhan di Bengkong, Batam, Senin (11/2/2019). 

Air mata Sutia semakin tak terbendung saat melihat bentuk jahitan baju Imlek yang berwana hijau, coklat, biru itu.

Ia pun masih tak menyangka dengan musibah yang dialami korban, yang sudah dianggap sebagai anak sendiri ini.

Sutiah mengaku tak akan lupa dengan candaan korban semasa hidupnya.

Dan candaan yang paling diingat adalah saat korban sering memfotokan keluarganya saat tidur.

"Orangnya itu suka becandaan, kadang ibu lagi tidur di ruang tamu di foto dia, abis tu dia tunjukin, mau liat gak artis tidur, gak sama saya aja, sama menantu , dan anak saya juga. Itu kenangan yang tak dilupakan," ucapnya kembali bersedih, yang juga tampak tetangga lain menangis.

Sutia beserta tetangga lainnya akan bergegas menuju rumah duka untuk memberikan rasa belasungkawa.

"Siang inilah ini kami mau ramai ramai ke sana, anak kami itu, gak nyangka aja," ujarnya kembali.

Berita Rekomendasi

Jenazah Dimakamkan Besok

Jenazah Fitri Suryati, lebih dikenal dengan Fitri Yu, akan dimakamkan esok hari atau lebih tepatnya hari Rabu (13/2/2019).

Hal ini seperti yang dituliskan oleh Abang korban, Iskand Yu, di akun facebook miliknya.

"Jenazah telah disemayamkan di Rumah Duka Batu Batam Blok G, dan akan dimakamkan hari Rabu, 13 Februari 2019 di Sambau," tulis Iskand Yu di dinding facebooknya sekitar enam jam yang lalu.

Diketahui bahwa Rumah Duka Batu Batam terletak di Baloi, dan merupakan salah satu rumah duka untuk marga Tionghoa di Kota Batam.


Menurut pantauan TRIBUNBATAM.ID pada facebook milik Iskand Yu, terlihat banyak sekali ucapan belasungkawa yang berdatangan dari para sahabat.

"RIP Ya Koko, yang kuat. Tuhan bersamamu," tulis salah satu kerabat di kolom komentar mili Iskand Yu.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas