Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Maling Motor di Surabaya Kabur & Nyebur Sungai Kalimas, Sempat Tak Muncul ke Permukaan Beberapa Saat

Aksi pencurian motor di Surabaya diketahui warga. Pelaku lari dan nyebur Sungai Kalimas

Editor: Januar Adi Sagita
zoom-in Maling Motor di Surabaya Kabur & Nyebur Sungai Kalimas, Sempat Tak Muncul ke Permukaan Beberapa Saat
ISTIMEWA/TRIBUNJATIM.COM
Proses pencarian maling motor yang masuk gorong-gorong Sungai Kalimas karena kepergok mencuri 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Pradhitya Fauzi

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Warga Jalan Sulung Surabaya dikejutkan dengan aksi pencurian oleh seorang pria tak dikenal.

Pada Kamis (14/2/2019) pagi, aksi pria yang diduga mencuri sepeda motor milik salah seorang pedagang di Jalan Sulung, Surabaya tak berlangsung mulus.

Sebab, aksinya tersebut telah diketahui warga sekitar TKP. Spontan, terduga maling itu berupaya melarikan diri.

Namun, pelarian pencuri itu tak melalui jalur darat, melainkan masuk ke sungai yang kberada di sekitar TKP.

Entah ketakutan, menyelamatkan diri, atau untuk mencari alternatif lain, pencuri itu nampak tak menunjukan sosoknya lagi ke permukaan untuk beberapa saat.

Kapolsek Bubutan Surabaya, AKP Harianto Rantesalu menjelaskan, aksi terduga pencuri yang belum diketahui identitasnya itu berlangsung sekitar pukul 06.00 WIB dan berusaha menggondol sebuah sepeda motor milik seorang pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Sulung Surabaya.

Berita Rekomendasi

Berdasarkan keterangan saksi, lanjut Harianto, pencuri itu sempat terlihat warga hendak lari ke arah Jalan Bibis Tama 1 Surabaya.

Baca selengkapnya>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas