Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penemuan Tengkorak di Tanjungpinang, Keluarga Pemilik Rumah Tidak Tahu Menahu

Rumah kosong itu juga masih berdampingan dengan rumah keluarga yang sekarang dihuni dan tempat usaha penyewaan tenda dan perlengkapan sound sistem

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Penemuan Tengkorak di Tanjungpinang, Keluarga Pemilik Rumah Tidak Tahu Menahu
TribunBatam/Wahib Wafa
Suasana di depan kamar jenazah RSUP Kepri, Kamis (14/2/2019) malam, setelah penemuan mayat di septic tank 

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Tengkorak manusia yang ditemukan di septic tank rumah kosong milik almarhum Rasyid tidak diketahui oleh keluarganya.

Adik almarhum Rasyid mengatakan kaget polisi datang ke rumah berjumlah banyak.

Idas adik almarhum Rasyid menyebutkan ia tak mengetahui persis apa yang dilakukan polisi di dalam rumah milik Rasyid itu.

Rumah kosong itu juga masih berdampingan dengan rumah keluarga yang sekarang dihuni dan tempat usaha penyewaan tenda dan perlengkapan sound sistem.

"Saya tak tau katanya ada sesuatu yang diambil Polisi dari sana. Kita gak lihat langsung," ujar Idas dikonfirmasi di rumahnya, Jumat (15/2/2019).

Adanya tengkorak utuh yang berada di dalam septic tank yang ditemukan Polisi, ia juga tidak mengetahui persis.

Selama ini aktifitas di rumah tersebut juga tidak ada yang mencurigakan. Begitu juga dengan anaknya dan para karyawan yang ada di Mapolres Tanjungpinang.

Berita Rekomendasi

"Kita tak tau apa-apa bang," kata Alvin,  anak pemilik rumah saat ditemui di rumahnya.

Pantauan Tribun Batam, dilokasi septik tank pembongkaran telah dilingkari oleh Police Line.

Saat sejumlah wartawan mendatangi lokasi tersebut nampak Babinsa dan Babinkamtibmas datang ke lokasi.

"Dulunya pernah disewa orang. Tapi katanya masih pulang kampung atau apa saya tidak tau. Kita hanya dikasih tau polisi kalau mau nggali," katanya lagi

Lokasi septik tank berada di belakang gudang dan kantor penyewaan tenda dan sound sistem.

Nampak deretan besi teralis tenda menumpuk tinggi di gudang.


Ia menyebutkan memang dilokasi kejadian penemuan sudah lama tidak dihuni orang.

Dahulu rumah tersebut pernah disewakan.

Aktifitas bongkar muat tenda dari dalam gudang ke lori pun berjalan seperti biasa.

Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP Efendri Ali menyebutkan masih menunggu hasil otopsi tentang identitas tengkorak tersebut.

"Kita masih menunggu resmi hadir dari kedokteran tentang identitas tengkorak itu. Nanti akan dilakukan pencocokan tes DNA," kata Efendri Ali.

Tes DNA akan dilakukan untuk mengetahui siapa sebenarnya identitas korban. Hasil sementara sudah didapat bahwa tengkorak memiliki jenis kelamin laki-laki dengan tinggi 170.

"Kita masih fokus dengan siapa tengkorak ini. Karena masih nunggu resmi dari Dokter.Saat ditemukan di dalam septic tank, masih ada pakaian," katanya.

Pihaknya masih mendalami apa yang menjadi penyebab terjadinya pembunuhan hingga korban dimasukkan ke dalam Septic Tank.

"Nanti saya akan sampaikan kelanjutannya setelah ada keterangan resmi dari dokter," tutupnya.

Penemuan tengkorak di Septic tank yang berlokasi di rumah pengusaha tenda RS di Tanjungpinang membuat geger masyarakat setempat.

Nampak dari pantauan video seorang sumber menyebutkan polisi baik seragam dinas maupun sipil terlihat ramai di lokasi rumah yang penuh dengan tenda besi teralis.

Mereka nampak ada yang membawa sebuah besi panjang menyerupai linggis menenteng keluar dari rumah rumah Almarhum RS.

Tak lama menggunakan sepeda motor mereka berpindah dari lokasi rumah RS.

Mobil ambulan juga nampak keluar sembari petugas polisi membawa kantong jenazah warna orange nampak berat berisi.

Menyusul sejumlah petugas berjumlah puluhan orang bergegas meninggalkan rumah menggunakan motor dan mobil secara silih berganti.

Kondisi terkini Tribunbatam mengabarkan kondisi di Reskrim terlihat sepi. Nampak sejumlah kendaraan yang biasa jadi operasional anggota Reskrim tidak terlihat.

Informasi mereka masih berada di lapangan untuk melakukan penyelidikan.

"Masih di lapangkan anggota kayaknya sepi sepi saja Buser tak nampak," kata seorang sumber di Polres Tanjungpinang, Jumat (15/2/2019).

Sementara sejumlah wartawan menunggu konfirmasi dari Kapolres Tanjungpinang di lobi Mapolres Tanjungpinang. Kepolisian hingga saat ini juga belum bisa dikonfirmasi.

Penemuan Tengkorak di Tanjungpinang, Polisi Bongkar Septic Tank Rumah Pengusaha Tenda

Ketua RT setempat, Riswandi mengatakan sejak siang Kamis (14/2/2019) siang sudah berada di lokasi tempat pembongkaran tengkorak yang berada di Septic tank rumah milik Almarhum Rasyid.

Ia diminta untuk menyaksikan pembongkaran septic tank yang dilakukan oleh Kepolisian.

Hingga malam selesai dilakukan pembongkaran ia berada di lokasi.

Ditanya wartawan ia mengetahui sejumlah hal yang dilakukan oleh Polisi.

"Saya diminta menyaksikan. Bahkan sampai malam selesai saya disuruh disana. Hanya saja saya tak melihat langsung karena diluar batas Police line. Sehingga saya tak tau persis apa yang dilakukan dalam pembongkaran itu," katanya.

Yang ia ketahui yakni terkait pihak kepolisian yang melakukan pencarian terhadap orang hilang bernama Arnold Tambunan.

"Saya cuma tau dari Polisi ngomong sama saya terkait orang hilang yang sedang dicari," katanya lagi.

Setelah dilakukan pembongkaran sejak pukul 13.00 WIB hingga pukul 22.30 WIB, ia melihat polisi membawa sesuatu yang dimasukkan ke dalam kantong jenazah. 

Kemudian polisi memasukkan kantong tersebut ke dalam mobil ambulan.

"Saya tak lihat isinya. Polisi masuk kantong warna orange ke mobil ambulan," ungkapnya.

Selama ia menjadi RT tak pernah ada kecurigaan apapun yang terjadi di tempat tersebut.

Terlebih setelah ditemukan adanya tengkorak yang diduga oleh kepolisian merupakan mayat orang hilang.

"Tak pernah ada apa-apa (ribut-ribut) sebelumnya. Kita gak tau banyak karena tau kita ya sewa-sewa tenda," kata.

Ia menyebutkan lokasi pembongkaran berada di dalam rumah kosong milik Almarhum Rasyid persis dibelakang penyimpangan tenda. Polisi hingga kini belum memberikan jawaban.

"Nanti setelah Jumat ya ketemu Kapolres," kata Iptu Suratman Kasubag humas Polres Tanjungpinang.

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas