Istri Sah Laporkan Bella Luna ke Polisi Karena Sakit Hati Anaknya Nangis Lantaran Si Ayah Nikah Lagi
Shirley Chandrawati, istri sah pengusaha kaya raya, Eko Hendro Prayitno laporkan Bella Luna ke polisi.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Kasus tudingan penggunaan buku nikah palsu yang dilemparkan Shirley Chandrawati kepada Bella Luna terus bergulir.
Kabar terbaru dari kasus tersebut, Bella Luna akhirnya dilaporkan pihak Shirley Chandrawati ke Polda Metro Jaya atas tuduhan menghilangkan asal usul perkawinan.
Lantaran sakit hati melihat anaknya menangisi suaminya yang nikah lagi tanpa ijin darinya, Shirley Chandrawati pun akhirnya laporkan Bella Luna ke kepolisian.
Diberitakan Grid.ID sebelum ini, Bella Luna Ferlin atau Bella Luna diketahui telah menikah dengan seorang pengusaha kaya bernama Eko Hendro Prayitno atau Nana.
Pernikahan tersebut digelar pada 15 Februari 2019 lalu di Hotel Four Season, Jalan Gatot Subroto, Kuningan Jakarta Selatan.
Pesta pernikahan Bella dengan Nana ini digelar secara mewah dan tertutup dari sorotan media.
Meski demikian, foto-foto dan video pernikahan Bella Luna dengan Nanaberedar luas di media sosial.
Sontak, pernikahan Bella Luna dengan Nana pun menjadi perhatian publlik.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.