Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wagub Jatim Nilai Buku Karya Gus Andi Sangat Ilmiah dan Bisa Jadi Refrensi

Emil memandang, buku Politik Kerja Jokowi sangat ilmiah. Buku ini menjadi inspirasi dan menjadi bahan referensi

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Wagub Jatim Nilai Buku Karya Gus Andi Sangat Ilmiah dan Bisa Jadi Refrensi
HandOut/Istimewa
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak dan Andi Budi Sulistijanto penulis buku Politik Kerja Jokowi, dalam launching dan bedah buku tersebut di ruang theater lantai 9 Universitas Ciputra Tower CBD Citraland, Surabaya, Senin (25/2/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Buku karya Andi Budi Sulistijanto berjudul 'Politik Kerja Jokowi' di-launching dan dibedah di ruang theater lantai 9 Universitas Ciputra Tower CBD Citraland, Surabaya, Senin (25/2/2019).

Hadir dalam acara ini, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak, Andi Budi Sulistijanto penulis buku Politik Kerja Jokowi, Prof Burhan Bungin Dekan Fikom Ciputra, Prof. Sam Abede Pareno, dan Timotius Febry, Dosen Manajemen Universitas Ciputra.

Wagub Jawa Timur menilai, pembangunan infrastruktur nasional lima tahun terakhir sangat bagus. Terutama pembangunan tol di beberapa wilayah Indonesia.

“Pembangunan infrastruktur kita lima tahun kenceng nggak. Di jawa kenceng, di luar jawa juga kenceng. Ada trans Jawa, trans Papua, dan kereta Sulawesi,” ujarnya dalam acara

Mantan Bupati Trenggalek ini menilai, Presiden Jokowi memiliki kemampuan dalam melakukan eksekusi. Pembangunan infrastruktur sangat bermanfaat untuk percepatan pertumbuhan ekonomi.

“Dalam kerja dan eksekusi ini ada di Pak Jokowi. Secara terminologi politik kerja sudah diaplikaskan oleh presiden kita,” katanya.

Emil yang datang ditemani istrinya, Arumi Bachsin menilai, pembangunan tol bisa membuat perekonomian masyarakat meningkat.

BERITA REKOMENDASI

Ketika ekonomi di Jawa, Kalimanatan, Sulawesi, dan beberapa daerah lain naik, maka Indonesia akan menjelma menjadi kekuatan ekonomi baru di asia.

“Jadi politik kerja ini tepat, bukan politik untuk politik,” jelasnya.

Sebagai mantan dosen, Emil memandang, buku Politik Kerja Jokowi sangat ilmiah. Buku ini menjadi inspirasi dan menjadi bahan referensi untuk dunia akademik.

“Buku ini sangat bagus, dan menjadi sumber referensi ilmiah di lingkungan akademik,” ungkapnya.

Penulis buku Andi Budi Sulistijanto memandang, Jokowi sebagai presiden lebih banyak bekerja ketimbang wacana politik. Tidak terlalu banyak berwacana dan beretorika.

Jokowi lebih banyak bekerja untuk pembangunan demi percepatan pertumbuhan indonesia dari banyak bidang. Politik kerja Presiden Jokowi dimulai dengan perencanaan prioritas kerja.

“Jokowi lebih banyak menyoroti tentang terpisahnya Indonesia karena tidak maksimalnya pembangunan infrastruktur. Untuk itu infrastruktur menjadi tema utama,” ujarnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas